Telkom-BRI kembangkan 38 UMKM

Rabu, 16 Oktober 2013 - 18:46 WIB
Telkom-BRI kembangkan...
Telkom-BRI kembangkan 38 UMKM
A A A
Sindonews.com - PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) Tbk (TLKM) mengandeng PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di kota Makassar.

Project Director Synergi Telkom Group-BRI, Iit Sumirat mengatakan, terdapat 38 UMKM yang dibina melalui gerai Small Medium Enterprise (SME) Makassar.

Rencananya, UMKM ini akan melakukan pameran produk selama dua hari mulai Kamis sampai Jumat (17-18/10/2013). Rencananya mereka akan dikenalkan dengan pengampu untuk memperluas pasar produk.

"Telkom penyedia infrastruktur sementara BRI dalam hal pendanaan. Kita berharap dengan kerja sama ini akan lebih mengembangkan UMKM di Makassar dengan dilengkapi informasi teknologi dan perkantoran modern," ungkapnya, Rabu (16/10/2013).

Pemimpin Cabang BRI Sombaopu Bonar Sinaga mengatakan, potensi UMKM di Sulsel cukup besar. Mereka unggul dari segi produk namun tidak bankable. Karena itu, BRI menyambut baik kerja sama ini dengan menyiapkan dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) baik untuk skim sampai Rp20 juta maupun batas Rp500 juta yang tidak terbatas.

Kebijakan ini, kata dia, mengingat NPL UMKM sangat rendah yakni di bawah angka satu persen. Khusus di Sombaopu, selama 2013 ini jumlah kreditur KUR Rp500 juta saja sudah mencapai 60 orang. Total dana serapan sudah mencapai Rp19 miliar dari target Rp22 miliar.

"Sepanjang NPL tidak di atas 2,5 persen, maka kami siap meluncurkan berapapun besaran dana yang dibutuhkan. Apalagi yang hanya butuh di besaran sampai Rp20 juta. Ada lapak saja sudah bisa diberikan," katanya.
(izz)
Berita Terkait
Pengusaha: Pemerintah...
Pengusaha: Pemerintah Tidak Bisa Sendirian Menangani UMi
Danone Indonesia Tingkatkan...
Danone Indonesia Tingkatkan Kemampuan Digital dan UMKM Nasional
UMKM Diharapkan Naik...
UMKM Diharapkan Naik Kelas dengan Memanfaatkan Aplikasi Lokal
Pelaku Usaha Mikro Paling...
Pelaku Usaha Mikro Paling Rawan Bangkrut Saat Krisis Datang
BPS Mengungkap, Gaji...
BPS Mengungkap, Gaji Dipotong 30% Bikin Pekerja Tak Bahagia
UU Ciptaker Beri Kemudahan,...
UU Ciptaker Beri Kemudahan, Pemberdayaan dan Perlindungan bagi Pelaku UMKM
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
3 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
3 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
3 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
5 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
5 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
5 jam yang lalu
Infografis
Israel Kembangkan Senjata...
Israel Kembangkan Senjata Otonom Berteknologi Kecerdasan Buatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved