Garuda Siapkan 7.670 Kursi Tambahan

Selasa, 10 Juni 2014 - 17:02 WIB
Garuda Siapkan 7.670...
Garuda Siapkan 7.670 Kursi Tambahan
A A A
JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk menyiapkan sebanyak 7.670 kursi tambahan yang terbagi dalam 62 penerbangan ekstra di sejumlah rute domestik dan internasional selama periode H-7 hingga H+7 Lebaran.

VP Corporate Communication Garuda Indonesia Pujobroto mengatakan, hal ini untuk mengantisipasi peningkatan jumlah penumpang pada masa arus mudik dan balik Lebaran 2014 serta untuk memenuhi harapan para pengguna jasa akan ketersediaan tempat duduk.

"Kapasitas tambahan tersebut terdiri dari 7.290 tambahan kursi yang terbagi dalam 54 penerbangan ekstra di rute-rute domestik, serta 380 tambahan kursi dalam delapan penerbangan ekstra di rute-rute internasional yang dilayani Garuda Indonesia," kata Pujo dalam rilisnya, Selasa (10/6/2014).

Sebanyak 62 penerbangan ekstra tersebut akan dilaksanakan pada rute-rute domestik dari Jakarta menuju Padang, Jogyakarta, dan Denpasar maupun sebaliknya, serta pada rute-rute internasional dari Jakarta menuju Singapura dan Bangkok maupun sebaliknya.

Selain melaksanakan penerbangan ekstra, Garuda Indonesia juga akan mengoperasikan pesawat berbadan lebar, yaitu Airbus A330-300 berkapasitas 257 penumpang, Airbus A330-200 berkapasitas 222 penumpang, dan Boeing 777-300ER berkapasitas 314 penumpang pada rute-rute penerbangan tertentu.

Rute tersebut, antara lain pada rute Jakarta-Surabaya (pp) dan Jakarta-Denpasar (pp), untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang pada Lebaran tahun ini.

Dengan adanya penambahan kursi dari penerbangan ekstra dan pengoperasian pesawat berbadan lebar pada rute-rute ramai tersebut, maka jumlah ketersediaan kursi (seat availability) pesawat Garuda Indonesia selama periode H-7 hingga H+7 Lebaran meningkat sekitar 10,8% atau 123.539 kursi dibandingkan 2013.

Peningkatan ketersediaan kursi pesawat Garuda Indonesia pada tahun ini dibandingkan tahun sebelumnya seiring dengan adanya peningkatan jumlah armada, pengembangan jaringan penerbangan, dan penambahan frekuensi di sejumlah rute-rute penerbangan.

Sehubungan dengan pelaksanaan angkutan Lebaran tersebut, maka untuk kenyamanan dan keamanan para penumpang, Garuda Indonesia mengimbau penumpang untuk merencanakan perjalanan sedini mungkin.

Para penumpang juga diimbau untuk menggunakan fasililitas city check-in di kantor-kantor penjualan Garuda Indonesia atau fasilitas web check-in untuk mengindari antrian panjang di konter check-in bandara.
(rna)
Berita Terkait
Tak Mampu Bayar Hutang,...
Tak Mampu Bayar Hutang, PT Garuda Indonesia Bangkrut
Intip 5 Siasat Garuda...
Intip 5 Siasat Garuda Indonesia Saat Beban Utang Terus Membengkak
Menakar Skema Penyelamatan...
Menakar Skema Penyelamatan Garuda Indonesia di Tengah Lilitan Utang Jumbo
Utang Garuda Rp128 T,...
Utang Garuda Rp128 T, Wamen BUMN: Secara Teknis Bangkrut!
Sanggupkah Garuda Indonesia...
Sanggupkah Garuda Indonesia Selamat, Ini Kata Dirutnya!
Dirut Garuda Indonesia...
Dirut Garuda Indonesia Irfan Setiaputra: Garuda Siap Mengembalikan Kepercayaan Publik
Berita Terkini
Panen Perdana, Sawah...
Panen Perdana, Sawah Wanam Buka Jalan Swasembada Pangan dari Papua
1 menit yang lalu
Harga Emas Babak Belur,...
Harga Emas Babak Belur, Akhir Pekan Keok Lagi Turun Rp20 Ribu
42 menit yang lalu
Akhiri Penantian 22...
Akhiri Penantian 22 Tahun, PLN Icon Plus Aktifkan Jaringan Internet di Pulau Long
59 menit yang lalu
7 Aturan Warren Buffett...
7 Aturan Warren Buffett dalam Menghemat Uang Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
1 jam yang lalu
Daftar Lengkap Susunan...
Daftar Lengkap Susunan Komisaris dan Direksi BSI usai Perombakan
2 jam yang lalu
Data Positif Meriahkan...
Data Positif Meriahkan Bursa Pekan Ini: IHSG Naik 4,01%, Kapitalisasi Pasar Rp12.318 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi Perang Besar,...
Antisipasi Perang Besar, Uni Eropa Siapkan Rp13.730 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved