Minggu Depan RUU APBN 2015 Langsung Dibahas DPR

Jum'at, 15 Agustus 2014 - 19:50 WIB
Minggu Depan RUU APBN...
Minggu Depan RUU APBN 2015 Langsung Dibahas DPR
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi XI DPR Andi Timo mengatakan, Rancangan Undang-undang APBN 2015 yang telah disampaikan pemerintah akan langsung dibahas secara maraton mulai minggu depan.

"Sekarang kan sudah sampai di kita, seperti biasanya, nanti Badan Musyawarah akan rapat mengatur jadwalnya untuk kemudian sampai ke komisi masing-masing. Jadi kita mulai minggu depan sudah bisa memulai pembahasan," katanya di Gedung DPR RI Jakarta, Jumat (15/8/2014).

Terkait dengan masalah kemungkinan adanya perubahan-perubahan, Andi tidak menampik. Namun, secara umum, mengenai RUU tersebut sudah secara jelas disampaikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam pidato penyampaian nota keuangan sore tadi.

"Tadi sore sudah disampaikan bapak Presiden, baik secara umum, pendapatan dan belanja sudah sangat jelas. APBN ini adalah baseline jadi beliau akan memberikan ruang bagi presiden terpilih nanti untuk lebih menjalankannya," jelasnya.

Andi memastikan bahwa RUU APBN 2015 akan disahkan menjadi Undang-undang pada tepat waktu, bahkan dimungkinkan lebih cepat.

Sementara Ketua Banggar DPR Ahmadi Noor Supit mengatakan, kemungkinan pembahasan di DPR akan dimulai Rabu 20 Agustus pekan depan. Bahkan direncanakan agendanya bersamaan antara laporan pertanggung jawaban pemerintah dengan APBN 2015.

Dia juga memastikan bakal ada perubahan dari nota yang disampaikan presiden. "Hampir pasti ada perubahan karena kita menginginkan bahwa ada pendampingan dari tim presiden terpilih," ujarnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0729 seconds (0.1#10.140)