Sektor Kelautan di Luar Perikanan Kurang Perhatian

Jum'at, 22 Agustus 2014 - 17:42 WIB
Sektor Kelautan di Luar...
Sektor Kelautan di Luar Perikanan Kurang Perhatian
A A A
JAKARTA - Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (DJP2HP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Saut Parulian Hutagalung menuturkan, saat ini fokus pemanfaatan sumber daya kelautan di Indonesia masih terfokus pada sektor perikanan.

Menurutnya, pemanfaatan sumber daya kelautan di luar perikanan juga perlu mendapatkan perhatian. "Pemanfaatan kelautan di luar perikanan kurang. Ini perlu mendapatkan perhatian," tuturnya di Gedung Menara Kadin, Jakarta, Jumat (22/8/2014).

Hal ini, lanjut dia, lantaran banyak Sumber Daya Alam (SDA) Indonesia yang justru digunakan negara lain untuk farmasi dan kosmetik.

"L'oreal itu mengambil algae dari pulau kecil di Maluku, diproses di Perancis terus kita pakai di sini," sebutnya.

Dia mengatakan, seharusnya SDA seperti ini dapat dimanfaatkan, melalui peningkatan teknologi dengan melibatkan berbagai perguruan tinggi.

"Pengembangan sistem logistik juga ikan harus diperkuat. Karena kita bukan kurang produksi, tapi logistik yang kurang memadai. Dengan itu kita akan bisa memenuhi kebutuhan pasar. Sislognas sudah benar namun harus dipercepat," tandasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8910 seconds (0.1#10.140)