BII Kembali Dipercaya DKI untuk Layanan PBB-P2

Jum'at, 31 Oktober 2014 - 13:53 WIB
BII Kembali Dipercaya DKI untuk Layanan PBB-P2
BII Kembali Dipercaya DKI untuk Layanan PBB-P2
A A A
JAKARTA - PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BNI) atau yang dikenal BII kembali mendapat kepercayaan dari Pemprov DKI Jakarta untuk menerima layanan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB-P2).

Direktur BII Jenny Wiriyanto mengatakan, kemitraan strategis ini dapat menerima pembayaran PBB-P2 untuk wilayah DKI Jakarta melalui ATM BII.

Sebelumnya, pada 2013 BII juga mendapat kepercayaan dari Pemprov DKI untuk penyediaan layanan yang sama. Kerja sama ini untuk memberikan kemudahan kepada wajib pajak di DKI Jakarta agar dapat melakukan pembayaran pajak melalui ATM.

"Kepercayaan Pemprov DKI kepada BII dalam penyediaan layanan pembayaran PBB-P2 merupakan bagian dari kontribusi BII mendukung upaya DKI mengoptimalkan penerimaan daerah melalui pembayaran pajak," kata dia dalam rilisnya, Jumat (31/10/2014).

Ke depan, secara bertahap pihaknya berencana meluncurkan layanan penerimaan pembayaran PBB-P2 melalui jaringan perbankan elektronik lainnya. Termasuk, internet banking dan mobile banking, dan jaringan kantor cabang kami.

Menurutnya, dukungan yang diberikan BII selaras dengan misi BII, humanising financial services, untuk memberikan akses yang mudah berupa layanan dan solusi terbaik dalam mendukung kenyamanan bertransaksi.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7060 seconds (0.1#10.140)