BUMI Catat Laba Bersih Kuartal III Rp159 Miliar

Senin, 19 Januari 2015 - 14:27 WIB
BUMI Catat Laba Bersih...
BUMI Catat Laba Bersih Kuartal III Rp159 Miliar
A A A
JAKARTA - PT Bumi Resources Tbk (BUMI) hingga kuartal III/2014 mencatat laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar USD13,31 juta atau setara Rp159,72 miliar (kurs Rp12.000).

Jumlah itu membaik dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar USD377,51 juta. Laporan keuangan perusahaan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan, laba bersih perusahaan didukung menurunnya beban pokok pendapatan, laba pelepasan anak usaha dan selisih kurs.

Dengan pendapatan perusahaan tambang Grup Bakrie ini menurun 17,36% menjadi USD2,19 miliar dari USD2,65 miliar, beban pokok pendapatan ikut menyusut menjadi USD1,77 miliar dari USD2,09 miliar.

Perseroan membukukan laba pelepasan investasi entitas anak sebesar USD949,52 juta. Sekadar informasi, BUMI pada Juli tahun lalu melepas 19% sahamnya di Kaltim Prima Coal (KPC) kepada China Investment Corporation (CIC) senilai USD950 juta.

Sedangkan laba selisih kurs bersih sebesar USD321.237 dari sebelumnya rugi kurs mencapai USD119,56 juta. Sementara lain-lain bersih tercatat naik menjadi USD18,85 juta dari periode yang sama tahun lalu rugi USD3,26 juta.

Kendati demikian, perseroan masih mencatat beban bunga dan keuangan sebesar USD184,23 juta, penurunan nilai aset eksplorasi dan evaluasi senilai USD69,25 juta serta bagian atas rugi neto entitas asosiasi meningkat menjadi USD66,43 juta dari USD31,08 juta.

Sementara perseroan masih mencatat rugi bersih sepanjang sembilan bulan pertama tahun lalu sebesar USD54,95 juta atau sekitar Rp659,4 miliar, menurun 86,7% dibanding periode yang sama tahun 2013 sebesar USD413,56 juta.

Adapun total aset perusahaan tambang per akhir September tahun lalu sebesar USD6,6 miliar, dengan total utang USD6,92 miliar. Jumlah itu menurun dibanding akhir 2013, di mana aset sebesar USD7 miliar dengan utang USD7,31 miliar.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8674 seconds (0.1#10.140)