Dari Kios Sempit, Perusahaan GPS Ini Menggapai Tower Berlantai 8

Minggu, 03 September 2023 - 12:16 WIB
Fox Logger sukses mengembangkan bisnisnya. Foto/Ist
JAKARTA - Dirilis pada tahun 2015, perlahan tapi pasti Fox Logger kini menjadi salah satu pemain yang cukup dominan di pasar GPS tracker Indonesia, baik pasar B2C maupun B2B. GPS tracker dari Fox Logger tidak hanya menghadirkan kemudahan dalam pelacakan dan pengawasan, tetapi juga memenuhi berbagai kebutuhan sektor industri yang berkaitan dengan transportasi, logistik, serta keamanan.



“Semula Fox Logger hanya dimaksudkan mengisi pasar GPS yang saat itu lebih didominasi fungsi navigasi, ternyata kinerjanya melebihi harapan,” ujar Alamsyah Cheung, pendiri Fox Logger, dalam keterangannya, Minggu (3/9/2023).

Tentu saja raihan itu tidak dicapai dengan mudah. Tak banyak yang mengetahui selama 8 tahun perjalanan, Fox Logger jatuh bangun dalam mengembangkan bisnis GPS rracker. Apalagi di tahun 2015 ketika semuanya baru dimulai dari nol dan dana yang minim.



Saat awal merintis usaha, Alam bersama partnernya, Darren Suciono, berpatungan dengan menyewa kios kecil berukuran 12 m2. Kini kios itu menjadi saksi bisu perjalanan usaha keduanya.

Keduanya tak berkecil hati dan yakin bahwa memulai usaha tidak mesti selalu dengan skala besar. Yang paling mendasar adalah keyakinan bahwa ada pasar yang bisa menerima produk mereka.

Hasilnya tak mengecewakan. Perlahan tapi pasti, pasar menerima kehadiran Fox Logger yang kini dinaungi PT Sumber Energi Makmur. Akhirnya mereka pindah lokasi usaha ke rumah petak seukuran 30 m2 dan selanjutnya menempati ruko 3 lantai dan memperkerjakan karyawan hingga 25 orang.

Sekalipun merintis dari bawah, Alam sejatinya tidak berangkat dari titik nol sama sekali, terutama dari sisi etos kerja. Sebab, di balik keberhasilan yang diraihnya, terdapat perjalanan berliku yang dilalui, yang menjadi bekalnya sewaktu merintis bisnis.

Sebelum mendirikan Fox Logger, pria kelahiran Jakarta, 8 Desember 1987 itu adalah seorang salesman keliling salah satu distributor GPS di Jakarta. Dia keluar masuk pasar-pasar mobil dan toko-toko suku cadang otomotif di seantero ibu kota. Itulah pekerjaannya sehari-hari yang dilakoninya sejak menginjak usia 20 tahun.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More