Wakil Indonesia Terbanyak Masuk Daftar 500 Perusahaan Terbesar di Asia Tenggara

Rabu, 19 Juni 2024 - 17:09 WIB
Dalam hal pendapatan, perusahaan perdagangan komoditas yang berbasis di Singapura, Trafigura, berada di No. 1 dalam daftar dan mendominasi peringkat dengan penjualan sebesar USD244 miliar.

Pemimpin Redaksi Asia, Clay Chandler mengatakan, Fortune Southeast Asia 500 (500 Perusahaan Terbesar di Asia Tenggara Fortune) mencerminkan kawasan yang dinamis dan cepat berubah.

"Kawasan yang ekonomi intinya tumbuh jauh lebih cepat daripada Eropa atau Amerika Serikat. Ini sebagian karena Asia Tenggara mengambil peran yang jauh lebih penting dalam ekonomi global, tidak terkecuali karena sejumlah perusahaan multinasional Global 500 telah mengalihkan lebih banyak rantai pasokan mereka ke negara-negara Asia Tenggara,” katanya.

Dalam pengantarnya untuk daftar baru yang diterbitkan di Fortune.com dan dalam edisi Juni/Juli Fortune Asia, Chandler menegaskan, tambahnya, Fortune Southeast Asia 500 akan melacak naik dan turunnya industri di kawasan ini.

"Baik itu bisnis komoditas, transportasi, keuangan, ritel, teknologi, atau jasa, dll — sebagaimana yang dicatatnya di kawasan yang cepat berubah ini di tahun-tahun mendatang,” imbuhnya.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More