Krakatau Sarana Infrastruktur Terus Berinovasi Tingkatkan Pertumbuhan Bisnis

Jum'at, 21 Juni 2024 - 19:33 WIB
Pada kesempatan yang sama, Plt. Komisaris Utama PT. KSI, Mohammad Tantra Maulana, menegaskan dukungan penuh terhadap rencana strategis PT. KSI. Dia berharap agar perusahaan bisa terus berkembang semakin kompetitif, juga diharapkan dapat mempertahankan kinerja keuangan yang baik dan meningkatkan nilai prestisenya untuk memberikan manfaat kepada seluruh pemangku kebijakan.

"Kami akan terus mendorong dan memberikan dukungan agar KSI bisa terus melakukan rencana strategis dalam rangka mendukung penuh induk subholding dan menjadi bagian dari restrukturisasi lanjutan Krakatau Steel," ujarnya.

Direktur Utama Krakatau Steel Purwono Widodo juga menyatakan komitmennya dalam memberikan dukungan kepada proyek pengembangan kota industri pintar serta kawasan industri hijau yang digaungkan oleh KSI sebagai optimalisasi layanan bisnis bagi pelanggan serta upaya menciptakan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

"Proyek Krakatau Urban Valley seluas 270 hektar ini menjadi wajah baru PT. KS dan cita-cita jangka panjang yang akan diimplementasikan bertahap hingga 20 tahun ke depan," jelasnya.

Purwono juga menyampaikan arahan dari Menteri BUMN agar pelayanan PT. KSI sebagai perusahaan layanan infrastruktur dapat diperluas hingga ke industri hilir, seperti dalam bidang otomotif.

"Selain klaster industri baja, kawasan ini akan diperluas pelayannya hingga ke industri petrokimia dan industri hilir otomotif sesuai saran dan arahan Menteri BUMN, Bapak Erick Thohir," jelasnya.

Dengan berbagai inisiatif dan pencapaian ini, PT KSI diharapkan menjadi pemimpin di sektor infrastruktur terintegrasi serta dapat memberikan manfaat yang luas bagi pemangku kepentingan dan industri di Indonesia.



Selain itu, dalam kesempatan tersebut PT. KSI turut menyalurkan bantuan secara simbolis melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat sekitar perusahaan sebagai wujud memberikan manfaat secara nyata kepada lingkungan.

KSI menyalurkan bantuan sanitasi berupa pembangunan MCK 3 unit di Kelurahan Kebondalem, program pengetasan stunting dan pembangunan posyandu, dana penunjang pendidikan kepada 10 siswa tidak mampu dari 5 Desa sekitar perusahaan, dukungan program green campus di UIN SMH Banten, pendistribusian 800 bibit pohon untuk 5 kecamatan serta pembinaan sentra UMKM Gipang di Kota Cilegon dengan total nilai keseluruhan yang disalurkan sejumlah Rp450 juta.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More