AQUA Dorong Ekonomi Sirkular Tanggulangi Masalah Sampah

Sabtu, 03 Agustus 2024 - 18:39 WIB
AQUA melalui penggunaan kemasan guna ulangnya berharap membangun kebiasaan reduce, reuse, dan recycle (3R) di masyarakat. FOTO/Ilustrasi
JAKARTA - Produsen air minum kemasan AQUA menerapkan ekonomi sirkular sebagai salah satu solusi mengatasi permasalahan sampah di Indonesia. Hal itu diwujudkan melalui tiga fokus utama, yakni pengembangan infrastruktur pengumpulan sampah, edukasi konsumen dan masyarakat, dan inovasi kemasan dalam produk.

Hal itu ditegaskan dalam kunjungan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Kementerian Perindustrian (Kemenperin), dan Kementerian Perdagangan (Kemendag) ke fasilitas Recycling Business Unit (RBU) Bali PET di Denpasar, Bali. Pada kesempatan itu, AQUA mendemonstrasikan kapabilitasnya dalam mendaur ulang kemasan pascakonsumsinya.



Kepala Bidang Ekonomi Sirkular KLHK Wisti Noviani menyampaikan, apresiasinya atas inisiatif AQUA dalam menggunakan kemasan daur ulang pada produk-produknya, termasuk penggunaan PET pada Galon Guna Ulangnya yang baru. Hal ini merupakan salah satu upaya mengurangi sampah kemasan plastik dari produk air minum dalam kemasan dan menciptakan dampak positif bagi lingkungan.



"Kami berharap inisiatif ini dapat terus dilanjutkan, dan dapat menginspirasi para produsen makanan dan minuman lainnya untuk terus ikut berperan aktif mengurangi sampah kemasannya, terutama sampah kemasan sekali pakai," ungkapnya melalui siaran pers, Sabtu (3/8/2024).

Menanggapi hal itu, Packaging Circularity Senior Manager Danone Indonesia Jeffri Ricardo menegaskan dukungan AQUA untuk pencapaian target pemerintah dalam penanggulangan permasalahan sampah. AQUA, tegas dia, percaya bahwa penerapan ekonomi sirkular merupakan salah satu solusi dalam mengatasi permasalahan sampah di Indonesia.

"Karena itu, AQUA terus mendorong penerapan ekonomi sirkular melalui gerakan #BijakBerplastik dengan tiga fokus utama, yaitu pengembangan infrastruktur pengumpulan sampah, edukasi kepada konsumen dan masyarakat, serta inovasi kemasan dalam produk," paparnya.

Diketahui, AQUA telah berinovasi dengan menghadirkan produk AMDK Galon Guna Ulang berbahan polycarbonate (PC), dan juga mengedarkan Galon Guna Ulang berbahan polyethylene terephthalate (PET) yang ramah lingkungan. Keduanya pun aman dan memenuhi standar regulasi SNI dan BPOM. Penggunaan kemasan Galon Guna Ulang ini sejalan dengan komitmen #BijakBerplastik AQUA untuk menggunakan 100% kemasan yang dapat digunakan kembali, dapat didaur ulang, atau dapat dikomposkan. AQUA juga menargetkan untuk meningkatkan elemen daur ulang dalam kemasan botol hingga 50%.

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More