Pengelolaan Dana Tapera Dipastikan Aman, Ini Penjelasannya

Jum'at, 28 Agustus 2020 - 23:01 WIB
(Baca Juga: Singapura Sejak 1950 dan China 90-an, Tabungan Perumahan Rakyat Baru Mulai di RI )

Selain itu juga akan menghitung nilai aktiva bersih (NAB) dana Tapera setiap hari bursa, dan akan menyampaikan laporan keuangan tahunan dana Tapera. "Perkembangan jasa Kustodian BRI sudah dilakukan sejak 1996 dan sempat menjadi Bank Kustodian pertama di Indonesia yang mengelola efek beragun aset di 2009," terang Tjondro.

Sementara Direktur Utama PT Mandiri Manajemen Investasi Alvin Pattisahusiwa menuturkan, pihaknya telah mengikuti beauty contest dan due diligence dalam pemilihan manajer investasi yang akan mengelola dana Tapera. Dia juga menyebut siap mengoptimalkan dana Tapera lewat berbagai instrumen investasi.

Pemilihan instrumen investasi, menurut Alvin, akan dilakukan dengan analisa penempatan deposito, analisa pemilihan surat utang, dan analisa pemilihan saham. “Penempatan di bank akan dilakukan berdasar indikator kinerja bank seperti minimum BUKU 3, tapi bisa juga BUKU 2 dengan syarat anak usaha dari bank BUKU 4. Lalu CAR, LDR, ROA, juga net profit margin,” terang Alvin.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More