Menghitung Biaya Pemasangan Daun Pintu dan Jendela
Rabu, 22 April 2020 - 12:05 WIB
Agus Kriswandi Basyari
Pitaloka Land
Pekan ini tulisan akan bertema tentang pemasangan daun pintu dan daun jendela. Tulisan ini merupakan rangkaian dari tulisan pekan lalu tentang pemasangan plafon. Pekerjaan pemasangan daun pintu dan daun jendela merupakan tahapan pekerjaan selanjutnya yang lazim dikerjakan setelah pekerjaan plafon terselesaikan.
Sebelum berbicara tentang teknis pekerjaan, ada baiknya saya akan urai jenis-jenis daun pintu dan daun jendela yang umum dipakai masyarakat Indonesia. Jenis yang dimaksud terbagi berdasarkan bahan baku yang dipakai. Ada dua jenis bahan baku daun pintu dan daun jendela yang dipakai, yaitu berbahan baku kayu dan aluminium.
Jenis daun pintu dan jendela yang berbahan kayu terdiri dari berbagai macam berdasarkan jenis kayu yang dipakai. Sebagai informasi, kayu yang biasa dipakai untuk bahan baku material ini adalah kayu jati, kayu kamper, kayu meranti, dan kayu mahoni.
Saat ini harga yang beredar di pasaran untuk kayu jati adalah Rp2.500.000/unit untuk daun pintu dan Rp1.000.000/unit untuk daun jendela. Untuk kayu kamper daun pintu dihargai Rp1.600.000/unit, dan daun jendela Rp800.000/unit.
Untuk kayu meranti daun pintu dibanderol Rp1.300.000/unit, dan daun jendela Rp600.000/unit. Nah yang terakhir adalah kayu mahoni memiliki harga paling murah, yakni untuk daun pintu seharga Rp1.000.000/unit, dan daun jendela Rp300.000/unit.
Harga tersebut di atas bisa saja berbeda antara satu wilayah dengan wilayah lainnya. Biasanya perbedaan ini disebabkan oleh pasokan bahan baku di wilayah bersangkutan.
Tentang ukuran yang biasa dipakai secara umum untuk daun pintu, tebal 4-6 cm, lebar 80 cm, dan tinggi 2-2,10 m. Sedangkan untuk daun jendela lebar 50 cm dengan tinggi 110 cm. Kalaupun ada ukuran lain sesuai keinginan konsumen, maka harganya bisa fleksibel tergantung negosiasi dengan perajin kayu.
Pitaloka Land
Pekan ini tulisan akan bertema tentang pemasangan daun pintu dan daun jendela. Tulisan ini merupakan rangkaian dari tulisan pekan lalu tentang pemasangan plafon. Pekerjaan pemasangan daun pintu dan daun jendela merupakan tahapan pekerjaan selanjutnya yang lazim dikerjakan setelah pekerjaan plafon terselesaikan.
Sebelum berbicara tentang teknis pekerjaan, ada baiknya saya akan urai jenis-jenis daun pintu dan daun jendela yang umum dipakai masyarakat Indonesia. Jenis yang dimaksud terbagi berdasarkan bahan baku yang dipakai. Ada dua jenis bahan baku daun pintu dan daun jendela yang dipakai, yaitu berbahan baku kayu dan aluminium.
Jenis daun pintu dan jendela yang berbahan kayu terdiri dari berbagai macam berdasarkan jenis kayu yang dipakai. Sebagai informasi, kayu yang biasa dipakai untuk bahan baku material ini adalah kayu jati, kayu kamper, kayu meranti, dan kayu mahoni.
Saat ini harga yang beredar di pasaran untuk kayu jati adalah Rp2.500.000/unit untuk daun pintu dan Rp1.000.000/unit untuk daun jendela. Untuk kayu kamper daun pintu dihargai Rp1.600.000/unit, dan daun jendela Rp800.000/unit.
Untuk kayu meranti daun pintu dibanderol Rp1.300.000/unit, dan daun jendela Rp600.000/unit. Nah yang terakhir adalah kayu mahoni memiliki harga paling murah, yakni untuk daun pintu seharga Rp1.000.000/unit, dan daun jendela Rp300.000/unit.
Harga tersebut di atas bisa saja berbeda antara satu wilayah dengan wilayah lainnya. Biasanya perbedaan ini disebabkan oleh pasokan bahan baku di wilayah bersangkutan.
Tentang ukuran yang biasa dipakai secara umum untuk daun pintu, tebal 4-6 cm, lebar 80 cm, dan tinggi 2-2,10 m. Sedangkan untuk daun jendela lebar 50 cm dengan tinggi 110 cm. Kalaupun ada ukuran lain sesuai keinginan konsumen, maka harganya bisa fleksibel tergantung negosiasi dengan perajin kayu.
tulis komentar anda