Ulang Tahun ke-126, Ini Tema yang Diusung Bank BRI

Kamis, 28 Oktober 2021 - 12:03 WIB
Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan HUT BRI ke-126 akan mengusung tema Memberi Makna indonesia. FOTO/Tangkapan Layar Youtube/Anggie Ariesta
JAKARTA - Bank BRI akan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-126 dengan tema Memberi Makna Indonesia . Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan, HUT BRI kali ini akan sangat istimewa mengingat dalam perjalanannya kehadiran BRI selalu memberikan kontribusi positif bagi Indonesia.

"Pada 16 Desember 2021 BRI tepat berusia 126 tahun. Perjalanan tersebut bukan tanpa arti dan makna, karena dalam perjalanannya kehadiran BRI ditengah masyarakat ingin selalu memberikan kontribusi yang positif. Untuk itu tema kita di ulang tahun BRI ke-126 adalah Memberi Makna Indonesia," kata dia saat konferensi pers Kick-off HUT BRI ke-126 secara virtual, Kamis (28/10/2021).





Menurut dia, makna dari tema tersebut ialah seluruh insan Bank BRI akan didorong untuk meningkatkan value bagi Indonesia. Terdapat dua strategi meningkatkan value, yaitu dari sisi ekonomi dan sosial. "Dari sisi economic value mencapai target dengan ukuran seperti market cap, pertumbuhan bisnis dan tentunya laba yang bermanfaat bagi stakeholder," ujar Catur.



Tak berhenti disitu, BRI juga harus mampu membawa nilai sosial, yakni memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Indonesia melalui pemberdayaan nasabah yang sebagian besar UMKM. "Tema Memberi Makna Indonesia tentunya di sini adalah seluruh pekerja BRI dapat belajar, bertumbuh dan memberi kontribusi untuk Indonesia," tutur Catur.
(nng)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More