Pendaftaran Kuliah Gratis untuk Anak Mitra Gojek Kembali Dibuka

Rabu, 27 April 2022 - 14:48 WIB
“Harapan besar muncul pas Bapak kasih kabar tentang program Beasiswa Gojek . Alhamdulillah, sekarang saya bisa jadi mahasiswi jurusan D3 Administrasi Bisnis di Politeknik Negeri Semarang, dan lebih bersyukur lagi karena saya bisa menjalankan amanah dengan baik melalui pencapaian IP 4.00. Semoga banyak anak dari mitra driver berprestasi lainnya yang juga bisa mendapatkan kesempatan sangat berharga ini,” ujar Nadila.

Kesempatan mitra driver Gojek untuk mendaftarkan putra/putrinya ke program Beasiswa Gojek 2022 telah dibuka sejak 24 April hingga 8 Mei 2022. Pendaftaran dapat dilakukan hanya melalui microsite resmi www.gojek.com/beasiswa, tanpa dipungut biaya.



Menjawab antusiasme yang tinggi dari mitra, Gojek tahun ini menambah satu kota, yakni Malang ke dalam deretan kota terselenggaranya program Beasiswa Gojek yang mendapatkan kuota penerma beasiswa tersebut.

Berikut adalah daftar Politeknik Negeri Unggulan yang telah bekerja sama dalam program ini:

1. Medan: Politeknik Negeri Medan

2. Palembang: Politeknik Negeri Sriwijaya

3. Jabodetabek: Politeknik Negeri Jakarta

4. Bandung: Politeknik Negeri Bandung

5. Semarang: Politeknik Negeri Semarang
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More