Atasi Kelangkaan, Mendag Segera Bentuk Lembaga Penyangga Stok Pangan

Senin, 13 Juni 2022 - 18:44 WIB
"Maka dari itu, saya wanti-wanti kepada seluruh kementerian dan lembaga bahwa permasalahan ini mesti dimitigasi secepatnya," sambungnya.

Lebih lanjut dia menyampaikan jika hal ini tidak cepat diatasi, para petani akan merugi atau bahkan harga pangan di dalam negeri tambah melejit.

"Ketika mereka (petani) tidak laku lagi panen, mereka akan seperti swasta akan sangat takut mengalami kerugian dan kerugian itu akan menjadi tambah besar kalau sampai kita tidak bisa mengatasinya," paparnya.

Mendag menyampaikan, mitigasi ini menjadi perhatian penting. Sebab, jika pada masa pancelik nanti tidak ada pasokan jagung, pemerintah akan sibuk melakukan impor. Sementara harga di luar negeri juga tidak bisa diprediksi. "Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama, kita bisa bentuk lembaga buffer stok," pungkasnya.
(ind)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More