Perkuat Pasar, IP1 Perluas Ekspansi di Wilayah Indonesia Timur
Minggu, 14 Agustus 2022 - 12:20 WIB
MAKASSAR - Infinity Plus One (IP1) konsisten memperkuat pasar, termasuk di wilayah Indonesia Bagian Timur (IBT). Dalam waktu dekat, IP1 akan memperluas ekspansi ke sejumlah wilayah.
Hal itu diungkapkan HR dan Operasional IP1 Makassar, Citra Abduh saat ditemui pada acara IP1 Makassar PUBG Mobile League (IMPL) yang berlangsung di Mal Ratu Indah (MaRI), Minggu (13/8/2022).
“IP1 akan merambah ke Ambon, Palu, dan memperluas pasar di Sulselbar,” urai Citra, sapaan akrabnya.
Lanjut dia, khusus untuk wilayah Palu, IP1 telah hadir sejak lama, tapi karena bencana alam yang melanda pada tahun 2019 lalu sehingga fasilitas terdampak dan ditutup sementara.
“Ditutup sementara karena mengalami kerusakan. Inshaallah tahun ini kita akan buka lagi di Palu,” tegas dia.
Untuk wilayah Sulsel, saat ini IP1 fokus melayani pelanggan di Kota Makassar dan sekitarnya, yaitu Kabupaten Maros dan Gowa.
Untuk kategori pelanggan yang disasar, menurut Citra, pihaknya terbuka untuk melayani semua pelanggan, baik perumahan, perkantoran, pemerintahan, perusahaan atau bisnis kelas menengah seperti warung kopi hingga ruang kreatif.
“Intinya terbuka dengan semua bentuk usaha. Karena selain internet, kami juga menyediakan infrastruktur, artinya kami manage juga service-nya,” sebut Citra.
Hal itu diungkapkan HR dan Operasional IP1 Makassar, Citra Abduh saat ditemui pada acara IP1 Makassar PUBG Mobile League (IMPL) yang berlangsung di Mal Ratu Indah (MaRI), Minggu (13/8/2022).
“IP1 akan merambah ke Ambon, Palu, dan memperluas pasar di Sulselbar,” urai Citra, sapaan akrabnya.
Lanjut dia, khusus untuk wilayah Palu, IP1 telah hadir sejak lama, tapi karena bencana alam yang melanda pada tahun 2019 lalu sehingga fasilitas terdampak dan ditutup sementara.
“Ditutup sementara karena mengalami kerusakan. Inshaallah tahun ini kita akan buka lagi di Palu,” tegas dia.
Untuk wilayah Sulsel, saat ini IP1 fokus melayani pelanggan di Kota Makassar dan sekitarnya, yaitu Kabupaten Maros dan Gowa.
Untuk kategori pelanggan yang disasar, menurut Citra, pihaknya terbuka untuk melayani semua pelanggan, baik perumahan, perkantoran, pemerintahan, perusahaan atau bisnis kelas menengah seperti warung kopi hingga ruang kreatif.
“Intinya terbuka dengan semua bentuk usaha. Karena selain internet, kami juga menyediakan infrastruktur, artinya kami manage juga service-nya,” sebut Citra.
tulis komentar anda