Usai Susunan Direksinya Dipugar Erick Thohir, Waskita Ngarep Kinerja Meningkat
loading...
A
A
A
JAKARTA - Usai susunan direksinya dirombak oleh Menteri BUMN Erick Thohir , PT Waskita Karya Tbk menyatakan bahwa langkah itu akan berdampak positif terhadap kinerja perusahaan. Pasalnya sosok baru dalam jajaran direksi Waskita dinilai memiliki kemampuan untuk itu.
Senior Vice President Corporate Secretary Waskita Karya Ermy Puspa Yunita mengatakan, pengangkatan Rudi Purnomo dan Dhetik Ariyanto akan memperkuat pengembangan bisnis dan operasional Waskita.
“Pengangkatan jajaran direksi baru diharapkan dapat berdampak positif terhadap kinerja Waskita terutama dalam hal pengembangan bisnis dan operasional Waskita secara keseluruhan,” ucap Ermy, Selasa (14/2/2023).
Pemegang saham mengangkat Rudi Purnomo sebagai direktur pengembangan bisnis yang sebelumnya diisi oleh Septiawan Andri Purwanto. Sementara itu Direktur Operasi II yang sebelumnya dijabat oleh Bambang Rianto kini diisi oleh Dhetik Ariyanto.
Perombakan Direksi emiten bersandi saham WSKT itu ditetapkan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dengan hasil keputusan RUPSLB ini, maka susunan pengurus Waskita Karya menjadi:
Dewan Komisaris:
Komisaris Utama/Komisaris Independen : Heru Winarko
Komisaris : I Gde Made Kartikajaya
Komisaris :Dedi Syarif Usman
Komisaris : T. Iskandar
Komisaris : Ahmad Erani Yustika
Komisaris Independen : Muhamad Salim
Komisaris Independen : Muradi
Dewan Direksi:
Direktur Utama : Destiawan Soewardjono
Direktur HCM, Pengembangan Sistem dan Legal : Mursyid
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Wiwi Suprihatno
Direktur Pengembangan Bisnis : Rudi Purnomo
Direktur Operasi I dan QSHE : I Ketut Pasek Senjaya Putra
Direktur Operasi II : Dhetik Ariyanto
Direktur Operasi III : Warjo
Lihat Juga: Rayakan Ulang Tahun ke-35, MNC Finance Bertekad Wujudkan Inspiring Each Other for a Better Future
Senior Vice President Corporate Secretary Waskita Karya Ermy Puspa Yunita mengatakan, pengangkatan Rudi Purnomo dan Dhetik Ariyanto akan memperkuat pengembangan bisnis dan operasional Waskita.
“Pengangkatan jajaran direksi baru diharapkan dapat berdampak positif terhadap kinerja Waskita terutama dalam hal pengembangan bisnis dan operasional Waskita secara keseluruhan,” ucap Ermy, Selasa (14/2/2023).
Pemegang saham mengangkat Rudi Purnomo sebagai direktur pengembangan bisnis yang sebelumnya diisi oleh Septiawan Andri Purwanto. Sementara itu Direktur Operasi II yang sebelumnya dijabat oleh Bambang Rianto kini diisi oleh Dhetik Ariyanto.
Perombakan Direksi emiten bersandi saham WSKT itu ditetapkan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dengan hasil keputusan RUPSLB ini, maka susunan pengurus Waskita Karya menjadi:
Dewan Komisaris:
Komisaris Utama/Komisaris Independen : Heru Winarko
Komisaris : I Gde Made Kartikajaya
Komisaris :Dedi Syarif Usman
Komisaris : T. Iskandar
Komisaris : Ahmad Erani Yustika
Komisaris Independen : Muhamad Salim
Komisaris Independen : Muradi
Dewan Direksi:
Direktur Utama : Destiawan Soewardjono
Direktur HCM, Pengembangan Sistem dan Legal : Mursyid
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Wiwi Suprihatno
Direktur Pengembangan Bisnis : Rudi Purnomo
Direktur Operasi I dan QSHE : I Ketut Pasek Senjaya Putra
Direktur Operasi II : Dhetik Ariyanto
Direktur Operasi III : Warjo
Lihat Juga: Rayakan Ulang Tahun ke-35, MNC Finance Bertekad Wujudkan Inspiring Each Other for a Better Future
(uka)