Fitur Baru Xtra Unlimited Turbo Bikin Pelanggan XL Bebas Akses Aplikasi Film

Kamis, 16 Juli 2020 - 19:36 WIB
loading...
Fitur Baru Xtra Unlimited...
XL Axiata hadirkan fitur baru di paket Xtra Unlimited Turbo. Foto: XL
A A A
JAKARTA - PT XL Axiata meluncurkan fitur baru pada paket Xtra Unlimited Turbo. Fitur ini memberikan manfaat tambahan bagi pelanggan dalam mengakses aplikasi streaming film dan video tanpa batasan kuota dan kecepatan.

Group Head Mass Segment XL Axiata, Bernard Ho Swee Keong mengatakan, peluncuran fitur baru ini tak lepas dari pandemi COVID-19 yang membuat masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.



"Untuk mengatasi kejenuhan yang muncul, mereka membutuhkan akses ke konten-konten hiburan, termasuk film dan video. Kami melihat, adanya peningkatan akses ke aplikasi-aplikasi penyedia layanan streaming film dan video selama pandemi ini. Mengakses aplikasi streaming film atau video termasuk untuk kebutuhan conference meeting merupakan layanan yang paling banyak digunakan masyarakat. Saat ini trafiknya mencapai lebih dari 60% dibandingkan trafik lainnya," tulis Bernard dalam keterangan tertulis yang diterima SINDOnews.

Bernard menambahkan, pengembangan fitur untuk XL prabayar ini juga menjadi salah satu inisiatif terbaru perusahaan, dengan mengkombinasikan data analytics dan digitalisasi dalam menganalisa pola konsumsi dan kebutuhan masyarakat selama masa pandemi ini. Jika sebelumnya Xtra Unlimited Turbo memungkinkan pelanggan XL prabayar mengakses kebutuhannya hanya pada beberapa aplikasi pilihan maka kini, pelanggan bebas memilih aplikasi streaming film dan video sesuai dengan kebutuhannya.

"Kebebasan ini memberikan kontrol lebih kepada pelanggan untuk aplikasi yang lebih sering digunakan. Personalisasi dari fitur produk ini menjadi sesuatu yang ditawarkan kepada pelanggan XL prabayar," urai Bernard.

Pada fitur yang baru ini, pelanggan XL prabayar bisa tetap mengakses aplikasi streaming film dan video pilihan tanpa ada batasan kuota dan kecepatan, ketika kuota utama habis.

Terdapat berbagai macam pilihan aplikasi streaming baik itu film maupun video yang bisa dipilih oleh pelanggan XL prabayar yaitu Youtube, Netflix, Viu, Iflix, dan Vidio.



Pelanggan XL prabayar bisa mengakses layanan terbaru ini sejak 14 Juli 2020 di aplikasi myXL. Bagi masyarakat yang belum menjadi pelanggan XL prabayar bisa mengunjungi retail-retail outlet yang tersebar di seluruh Indonesia untuk bisa mendapatkan penawaran spesial. Untuk keterangan lebih lanjut bisa diperoleh di www.xl.co.id.

Untuk memberikan kualitas layanan dan pengalaman terbaik dalam mengakses layanan terbaru ini, XL Axiata terus memperluas dan meningkatkan kualitas jaringannya di seluruh Indonesia. Hingga akhir Maret 2020, XL Axiata memiliki lebih dari 133 ribu BTS, sebanyak lebih dari 43 ribu BTS di antaranya merupakan BTS 4G. Jaringan 4G XL Axiata kini telah hadir dan melayani pelanggan di 449 kota/kabupaten yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1789 seconds (0.1#10.140)