Gandeng HDF, PLN Siap Kembangkan Pembangkit Hidrogen di Tanah Air

Rabu, 19 April 2023 - 20:39 WIB
loading...
Gandeng HDF, PLN Siap...
Indonesia membuka peluang untuk pengembangan pembangkit berbasis hidrogen. Foto/Ilustrasi/Azom
A A A
JAKARTA - PT PLN (Persero) menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) dengan Hydrogen de France SA (HDF Energy) untuk pengembangan teknologi hidrogen di Indonesia. Kolaborasi internasional ini bertujuan untuk mengurangi emisi karbon sektor kelistrikan demi mencapai net zero emission (NZE) di tahun 2060.



Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan bahwa HDF dan PLN memiliki komitmen bersama dalam memastikan hadirnya energi bersih yang andal dan terjangkau. Melalui kolaborasi ini, PLN berencana mempercepat pengembangan teknologi hidrogen di Indonesia, serta mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil.

Darmawan menambahkan, PLN menyadari pentingnya kegiatan penurunan emisi di sektor pembangkit. Oleh karenanya, PLN merasa bangga menjadi bagian dari masyarakat global dalam mencari solusi inovatif dalam penyediaan energi yang lebih bersih untuk generasi mendatang.

“Kerja sama ini menandai era baru pemanfaatan energi terbarukan yang dapat berperan sebagai pembangkit baseload dan menghadirkan listrik 24 jam dari berbagai sumber energi, termasuk hidrogen. Kami juga berharap bahwa kolaborasi PLN dan HDF dapat memperkuat kerja sama bilateral Indonesia dan Prancis,” kata Darmawan, dalam keterangannya, Rabu (19/4/2023).

HDF merupakan perusahaan Prancis yang menjadi pelopor pemanfaatan hidrogen di sektor pembangkit. HDF mengembangkan dan mengoperasikan infrastruktur hidrogen berskala megawatt untuk memasok kebutuhan energi dengan memanfaatkan energi terbarukan.

Kerja sama ini dapat mendorong percepatan pengembangan pembangkit berskala megawatt yang menghasilkan listrik yang stabil, berkelanjutan dan ramah lingkungan ke jaringan 24/7, melalui pembangkit Renewstable. Pembangkit ini menggabungkan sumber energi terbarukan intermiten (surya atau bayu) dan penyimpan tenaga listrik jangka panjang menggunakan hidrogen.

Mathieu Geze, Direktur Asia HDF Energy, menyatakan pihaknya merasa sangat bangga dapat bermitra dan berkolaborasi dengan PT PLN untuk mempercepat pengembangan proyek pembangkit hidrogen di Indonesia. Menurut Geze, Indonesia menghadapi tantangan tersendiri sebagai negara kepulauan.



"Pembangkit Renewstable kami dapat berkontribusi terhadap upaya dekarbonisasi Indonesia di sektor pembangkit sambil mendukung agenda pemerintah terkait pembangunan di Indonesia Timur. Sejumlah proyek yang kami siapkan dapat menempatkan Indonesia sebagai negara terdepan dalam pemanfaatan hidrogen hijau di Asia," tutur Mathieu Geze.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan...
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Hijau dari 13 Fasilitas Produksi
Potensi Panas Bumi Indonesia...
Potensi Panas Bumi Indonesia Terbesar Kedua di Dunia, Penopang Transisi Energi
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
PLN IP Operasikan 371...
PLN IP Operasikan 371 Mesin Pembangkit Penuhi Kebutuhan Listrik Lebaran
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
PLN EPI-EML Kolaborasi...
PLN EPI-EML Kolaborasi Pasokan Gas di Sistem Kelistrikan Madura
Kembangkan Panas Bumi...
Kembangkan Panas Bumi di Aceh, PGE Pastikan Berjalan Secara Berkelanjutan
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
Rekomendasi
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
3 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
4 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
4 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
5 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
6 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
6 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved