Pariwisata Berangsur Pulih, Travel Agent Bidik Cuan 2 Kali Lipat

Kamis, 04 Mei 2023 - 20:58 WIB
loading...
A A A
Hendri melanjutkan, roadshow travel fair 15 kota yang dimulai pada bulan Januari lalu tersebut bakal menyambangi Jakarta, tepatnya di Gandaria City pada 5-7 Mei 2023.

Para traveller di Jakarta akan dimanjakan dengan penawaran fantastis yang dipamerkan di Dwidayatour Carnival dengan total diskon hingga Rp11 juta. Mulai dari beli 1 gratis 1 paket kapal pesiar, diskon hotel hingga 70%, hingga flash sale beli tiket pesawat tiga orang gratis orang ke-4.

Adapun harga yang akan ditawarkan adalah tiket pesawat ke destinasi internasional terbaik seperti Jepang, Turki, Korea Selatan, Hong Kong, Australia, Eropa mulai Rp4 juta.

Selain itu juga paket tur lengkap ke Jepang, Korea Selatan, Hong Kong, Eropa, Australia, diskon hotel jutaan rupiah, harga tiket pesawat domestik yang lebih hemat, promo tour dengan kapal pesiar, dan diskon lainnya. Untuk destinasi domestik yang menarik, ada harga paket liburan ke Bali dan Labuan Bajo dengan harga terjangkau.



Guna memberikan referensi perjalanan terbaik bagi masyarakat Jakarta, Dwidayatour Carnival 2023 dan Bank Mandiri sebagai mitra bank pembayaran resmi menggandeng banyak pihak terdepan dalam industri pariwisata dan perjalanan.

Antara lain jajaran maskapai penerbangan internasional terbaik, Hong Kong Tourism Board, Japan National Tourism Organization, Tourism Australia, Legoland Malaysia Resort, dan mitra lainnya.

Senior Vice President Bank Mandiri, Erin Young menambahkan, Bank Mandiri memberikan kemudahan bagi nasabah yang ingin bepergian dan membeli tiket atau paket tour di Dwidayatour Carnival dengan pembayaran menggunakan cicilan dan diskon langsung.
(ind)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1843 seconds (0.1#10.140)