Digadang jadi Pusat Wisata Belanja Terbesar, Cinity Sambut Kehadiran Tenant Brand Ternama

Rabu, 31 Mei 2023 - 22:12 WIB
loading...
Digadang jadi Pusat...
Suasana di salah satu gerai restoran McDonalds. Arsip Foto/SINDOnews/Isra Triansyah
A A A
JAKARTA - Melandainya pandemi Covid-19 memacu geliat bisnis beragam industri termasuk sektor kuliner, fashion, ritel, gaya hidup dan hiburan. Geliat ini juga terasa hingga kota-kota tier 2 dan 3.

Seperti halnya di kabupaten Bekasi, di mana restoran makanan cepat saji McDonald’s akan menambah gerai baru di area komersial Cikarang International City (Cinity).

Kehadiran gerai restoran waralaba itu bakal menambah semarak industri kuliner di kabupaten Bekasi. Merujuk data Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, jumlah usaha restoran, rumah makan dan kafe terus meningkat signifikan mencapai 981 pada 2021 atau melonjak dari hanya sekitar 200-an pada 2019.

Hadirnya McDonald’s di Cinity menguatkan komitmen Sri Pertiwi Sejati (SPS) Group untuk mengembangkan kawasan komersial ini sebagai The Biggest Shopping Tourism.

Konsepnya adalah pusat wisata belanja terbesar yang menghadirkan berbagai sentra culinary, fashion & retail, lifestyle, dan entertainment di dalam satu kawasan.

Sebagai pusat area komersial dan residensial, Cinity dikembangkan di atas total lahan seluas 500ha untuk memenuhi kebutuhan hunian masyarakat urban di masa mendatang.

Sebagai bagian dari fase awal pengembangan Cinity, SPS Group melakukan groundbreaking gerai McDonald’s bersama PT Rekso Nasional Food (McDonald’s Indonesia) pada hari ini di Cikarang, Bekasi.

Gerai McDonald’s akan berdiri di lahan seluas 450m2, terletak strategis di area komersial Big Box Cinity. Sebelumnya, McDonald’s sudah membuka dua gerainya di zona industri di Cikarang. Kali ini, waralaba internasional tersebut membuka gerai pertamanya di zona pemukiman Cikarang, yaitu di Cinity.

Menurut CEO Cinity, Ming Liang, masih minimnya area komersial di zona pemukiman Cikarang membuat pertumbuhan sektor kuliner di kawasan ini akan sangat dinanti oleh masyarakat.

Data BPS Kabupaten Bekasi 2021 menunjukan 88,46% populasi penduduk berusia produktif dan aktif bekerja. Didukung captive market sebesar 1,5 juta di kawasan ini, Cinity memiliki potential market terhadap perkembangan bisnis ritel ke depannya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2062 seconds (0.1#10.140)