Buktikan Komitmen kepada Nasabah, MNC Life Bayarkan Klaim Rp118 Juta

Rabu, 12 Juli 2023 - 08:38 WIB
loading...
Buktikan Komitmen kepada...
MNC Life kembali tunjukkan komitmen pembayaran klaim asuransi. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Perusahaan asuransi jiwa milik MNC Group, PT MNC Life Assurance ( MNC Life )--anak perusahaan PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) yang merupakan salah satu perusahaan investasi di bidang jasa keuangan terlengkap--kembali menunjukan komitmennya dalam pembayaran klaim sebesar Rp118 juta kepada nasabahnya yang diserahkan langsung oleh Regional Sales Head MNC Life, Erwansyah Antoro, kepada ahli waris/keluarga nasabah di Medan, Sumatra Utara.



“Sebagai perusahaan asuransi, kami ada untuk melayani masyarakat, menepati komitmen kami kepada nasabah dengan memberikan perlindungan serta jaminan finansial kepada keluarga atau ahli waris. Bagi saya hal yang menjadi prioritas dalam industri asuransi adalah dengan menepati janji atau komitmen kepada nasabah dan kami melakukannya,” jelas Erwansyah dalam keterangannya, dikutip Rabu (12/7/2023).

Nasabah dengan nama Sokhinaso Ndruru meninggal dunia dengan rekam medis karena sakit. MNC Life membayarkan klaim sebesar Rp118.803.260, diterima langsung oleh ahli waris Yustina Ndururu sesuai dengan manfaat tanggungan dari polis yang dimiliki.



MNC Link adalah produk asuransi milik MNC Life untuk membantu merencanakan kehidupan yang gemilang dan masa depan yang cerah untuk diri Anda dan keluarga, serta memastikan kebutuhan asuransi jiwa Anda dan keluarga terpenuhi.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2038 seconds (0.1#10.173)