ADHI Terima Pembiayaan LRT Rp1,8 Triliun dari KAI Akhir Mei

Jum'at, 04 Mei 2018 - 20:08 WIB
ADHI Terima Pembiayaan...
ADHI Terima Pembiayaan LRT Rp1,8 Triliun dari KAI Akhir Mei
A A A
JAKARTA - PT Adhi Karya Tbk (ADHI) akan kembali menerima pembayaran untuk pengerjaan proyek Light Rapid Transit (LRT) Jabodebek dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) senilai Rp1,8 triliun pada akhir Mei 2018. Direktur SDM Adhi Karya Agus Karianto mengatakan, proses pembayaran Rp1,8 triliun tersebut masih diproses di Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

"Ini akhir bulan akan ada tagihan lagi. Sedang proses pemeriksaan di Kementerian Perhubungan, nilainya Rp1,8 triliun," ujarnya usai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) di Jakarta, Jumat (4/5/2018).

Agus menyampaikan, pembangunan proyek LRT Jabodebek saat ini sudah mencapai 37,1%, dengan rincian rute lintasan Cibubur-Cawang 60%, Cawang-Dukuh Atas 23% dan Cawang-Bekasi Timur 34%. Sementara, pendanaan LRT secara keseluruhan Rp29,9 triliun terdiri dari sarana, prasarana, dan IDC (Interest During Construction). Adapun ADHI menggarap bagian prasarana sebesar Rp25,7 triliun.

"Memang sebagian dari Rp29 triliun itu sudah termasuk sarana keretanya, investornya KAI. Kontrak ADHI Rp25,7 triliun, kontrak prasarana, infrastruktur, power supply dan railway system," pungkas Agus.

Sebelumnya, Adhi Karya sudah menerima pembayaran tahap pertama dari pengerjaan proyek Light Rapid Transit (LRT) Jabodebek fase I sebesar Rp3,42 triliun dari PT KAI selaku pengelola. Pembayaran dilakukan berdasarkan progress pekerjaan LRT Jabodebek fase I hingga September 2017.

Selanjutnya ADHI menerima pembayaran tahap kedua berdasarkan progres pekerjaan dari Oktober 2017 sampai Desember 2017. "Kemarin dapat pembayaran pertama. Tiap tiga bulan (pembayarannya)," ujar Direktur Utama ADHI Budi Harto di Jakarta.
(akr)
Berita Terkait
LRT Jabodebek Menuju...
LRT Jabodebek Menuju Operasional di 2022, Begini Progresnya
LRT Ditarget Mulai Beroperasi...
LRT Ditarget Mulai Beroperasi 2022, Intip 18 Lokasi Stasiunnya
Beroperasi Agustus 2022,...
Beroperasi Agustus 2022, Usulan Tarif LRT Jabodebek Rata-rata Dipatok Rp15.000
LRT Jabodebek Capai...
LRT Jabodebek Capai 95%, Adhi Karya Sudah Kantongi Pembayaran Rp17,2 Triliun
Progres LRT Jabodebek...
Progres LRT Jabodebek Semakin Meningkat, Pembangunan Mencapai 82%
Pembangunan LRT Jabodebek...
Pembangunan LRT Jabodebek Capai 96%, Siap Beroperasi Juni 2023
Berita Terkini
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Gelar Santunan untuk Anak-anak Yatim
7 jam yang lalu
Park Hyatt Jakarta dan...
Park Hyatt Jakarta dan MNC Peduli Berbagi Kebahagiaan Ramadan Bersama Anak Yatim
7 jam yang lalu
Dua Direksi Digeser...
Dua Direksi Digeser ke BRI, BSI Optimistis Lanjutkan Pondasi yang Dibangun Hery Gunardi
7 jam yang lalu
Pastikan Ketersediaan,...
Pastikan Ketersediaan, Ribuan Agen dan Pangkalan LPG 3 Kg Disiagakan Jelang Lebaran
8 jam yang lalu
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Perkuat Ketersediaan BBM dan Layanan Arus Mudik
8 jam yang lalu
Indonesia Gabung New...
Indonesia Gabung New Development Bank BRICS, Prabowo Diskusi dengan Dilma Rousseff
8 jam yang lalu
Infografis
PTDI Kantongi Rp1,2...
PTDI Kantongi Rp1,2 Triliun dari Jual 11 Unit Pesawat N219
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved