Siloam Group dan Kemenaker Lakukan Rapid Test Ribuan Pekerja

Jum'at, 01 Mei 2020 - 12:29 WIB
loading...
Siloam Group dan Kemenaker Lakukan Rapid Test Ribuan Pekerja
Pelaksanaan rapid tes Covid-19 kepada ribuan pekerja dan buruh di Kementerian Ketenagakerjaan oleh Siloam, Jumat (1/5/2020). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) Siloam Hospitals melakukan rapid tes Covid-19 kepada ribuan pekerja dan buruh di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker). Selain melakukan rapid test, Siloam Hospitals juga menyumbang 1.000 unit Rapid Test untuk para pekerja dan buruh.

Wabah Covid-19 memberikan dampak serius di sektor ketenagakerjaan. Beberapa dampak yang dirasakan, antara lain meningkatnya jumlah pekerja/buruh yang dirumahkan atau mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) akibat kesulitan ekonomi yang dihadapi perusahaan.

"Kami bersyukur bisa berpartisipasi dan ikut meringankan beban para pekerja dan buruh dengan menyatakan kepedulian kami," ujar Wakil Dirut Siloam Group Caroline Riady dalam keterangan tertulisnya Jumat (1/5/2020).

Untuk menekan penyebaran Covid-19 yang saat ini semakin meluas, Kementerian Ketenagakerjaan bekerjasama dengan RS Siloam melakukan kegiatan rapid test bagi pekerja dan buruh. Pelaksanaan rapid test dilakukan dengan mematuhi ketentuan dan protokol pencegahan Covid-19.

Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah mengatakan, pemerintah mengapresiasi gerakan dan aksi kolektif pekerja dan buruh di seluruh dunia, terutama di Indonesia dalam membangun negara dan ekonomi nasional.

"Merekalah fondasi dasar bagi dinamika masyarakat yang membawa prestasi sosial dan ekonomi nasional. Kontribusi mereka terhadap kekuatan dan kemakmuran bangsa Indonesia harus kita semua hormati dan apresiasi," cetusnya.
(fai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1832 seconds (0.1#10.140)