Komitmen Kredit Pintar Dukung Dunia Pendidikan melalui Revitalisasi Bangunan Sekolah

Minggu, 28 Juli 2024 - 13:55 WIB
loading...
Komitmen Kredit Pintar...
Wujud nyata dari program CSR tersebut adalah berupa bantuan untuk merevitalisasi bangunan sekolah yang menjadi sarana utama dalam proses belajar mengajar. Foto/Dok
A A A
YOGYAKARTA - PT Kredit Pintar Indonesia, perusahaan yang menaungi platform fintech lending Kredit Pintar , senantiasa berkomitmen untuk turut berkontribusi dalam dunia pendidikan di Indonesia melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) yang telah menjadi agenda rutin tahunan perusahaan.



Wujud nyata dari program CSR tersebut adalah berupa bantuan untuk merevitalisasi bangunan sekolah yang menjadi sarana utama dalam proses belajar mengajar. Tahun 2023 lalu PT Kredit Pintar Indonesia (KPI) melakukan aksi sosial dalam wujud pembangunan perpustakaan sekolah di SMP Wee Wella, Sumba, Nusa Tenggara Timur.

Komitmen Kredit Pintar Dukung Dunia Pendidikan melalui Revitalisasi Bangunan Sekolah


Sementara itu untuk tahun ini CSR dilakukan dalam bentuk revitalisasi bangunan sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) PAUDQu Al-Fattah yang terletak di Dusun Pereng, Sumberharjo, Prambanan, Sleman, DIY yang melibatkan karyawan PT KPI.

“Adalah suatu kehormatan atas kesempatan yang diberikan oleh Yayasan Al-Fattah, Pereng, kepada Kredit Pintar untuk dapat melaksanakan agenda CSR tahun ini dengan merevitalisasi bangunan sekolah dan melengkapi fasilitas pendidikan di PAUDQu Al-Fattah. Hal ini juga sejalan dengan salah satu nilai perusahaan Kredit Pintar yaitu; membawa dampak positif di masyarakat melalui program CSR, khususnya dalam bidang pendidikan," ungkap Direktur PT Kredit Pintar Indonesia, Kokko Cattaka saat peresmian bangunan sekolah PAUDQu yang telah direvitalisasi, Kamis (25/7).



Kondisi PAUDQu Al-Fattah saat ini hanya memiliki tiga ruang kelas berukuran 6x6 meter yang digunakan sebagai ruang belajar siswa TK, PAUD, dan TPA dengan jumlah siswa sebanyak 61 orang. Seperti diungkapkan oleh Muhammad Zainal Fanani atau dikenal sebagai Gus Muh selaku Ketua Yayasan Al-Fattah Pereng, Yogyakarta, sejak didirikan pada tahun 2015, PAUDQu Al-Fattah telah melakukan pembaharuan pada tahun 2021 dengan target gedung bertingkat untuk enam kelas.

Pendanaan tersebut merupakan hasil donasi terbuka dari warga sekitar desa dan luar kota. Namun hasil pendanaan tersebut hanya mampu membiayai separuh perjalanan menuju target. Oleh karena itu PAUDQu Al-Fattah memerlukan dukungan untuk melanjutkan pembangunan tiga ruang kelas di lantai paling atas.

"Dengan adanya sumbangsih dari Kredit Pintar maka kami sangat berterima kasih karena dapat merealisasikan bangunan sekolah yang lebih layak dan memadai," terangnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1261 seconds (0.1#10.140)