Konsisten Menerapkan Tata Kelola Unggul, Taspen Menyandang The Most Trusted Company

Senin, 02 Desember 2024 - 16:32 WIB
loading...
Konsisten Menerapkan...
Komitmen Taspen dalam menerapkan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik secara konsisten berbuah penghargaan The Most Trusted Company. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Taspen (Persero) meraih penghargaan “ The Most Trusted Company ” dalam ajang Good Corporate Governance Award 2024 di Hotel Shangri-La, Jakarta (25/11). Pada penilaian tahun buku 2023 hingga semester I tahun 2024, Taspen mencatat skor 85,84, meningkat dibandingkan 4 tahun terakhir, di mana Taspen konsisten menyandang predikat “Trusted” berturut-turut sejak 2019 hingga 2022.

Anugerah ini diberikan kepada Taspen atas inisiatif strategis dalam membangun sistem manajemen yang optimal di perusahaan sesuai prinsip, tata nilai, dan kepatuhan, guna menciptakan nilai dan memastikan pertumbuhan yang berkelanjutan secara etikal dan bermartabat.



Corporate Secretary Taspen, Henra menyatakan, penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen Taspen dalam menerapkan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik secara konsisten. Taspen terus berupaya meningkatkan transparansi, akuntabilitas, dan integritas dalam setiap aspek operasional untuk menciptakan nilai tambah bagi seluruh peserta.

"Pencapaian ini juga menjadi motivasi bagi Taspen untuk menjaga kepercayaan masyarakat dan terus memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan ekonomi bangsa,” terang Henra.

Ajang Good Corporate Governance Award 2024 mengangkat tema “Membangun Kematangan Perusahaan dalam Kerangka GCG”, dengan penilaian yang mencakup struktur, proses, dan hasil penerapan tata kelola perusahaan. Dalam hal ini, Taspen berhasil memperkuat eksistensi sebagai BUMN yang memiliki Risk Maturity Index, yaitu skor atas tingkat kematangan penerapan manajemen risiko meliputi aspek/faktor, indikator dan parameter yang diuji dengan hasil mendekati atau mencapai praktik terbaik (best practice).

Untuk menjaga konsistensi kualitas dan kinerja, Taspen diperkuat dengan sertifikasi ISO. Salah satunya ISO 37301:2021 Sistem Manajemen Kepatuhan, ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan, ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu, dan ISO 27001: 2013 Sistem Manajemen Keamanan Informasi.

Taspen membangun kematangan perusahaan dalam kerangka GCG melalui empat pilar utama, yaitu Talenta dan Budaya, Komitmen Berkelanjutan, Recovery Ability, dan Tata Kelola yang Baik. Pilar Talenta dan Budaya diwujudkan dengan meningkatkan representasi talenta wanita dan talenta muda hingga mencapai 30% dari total karyawan TASPEN, serta menginisiasi pemerataan karyawan melalui rekrutmen wilayah indonesia timur sebesar 2,13% dari jumlah karyawan dan rekrutmen khusus penyandang disabilitas sebesar 0,71% dari jumlah karyawan.

Pilar Komitmen Berkelanjutan diwujudkan Taspen melalui transformasi layanan dari manual ke digital, dengan inovasi seperti Taspen Customer Digital Services, klaim tanpa kertas, dan sentralisasi klaim. TASPEN juga menyempurnakan tata kelola teknologi informasi, menerapkan strategi investasi berbasis ESG, mengintegrasikan proses bisnis secara digital, dan bersinergi dengan anak perusahaan melalui layanan keuangan terpadu.

Pilar Recovery Ability diperkuat dengan implementasi Business Continuity Management System (BCMS) dan contingency plan di setiap lini bisnis.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Rekomendasi
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
Hadiri Seminar UI, Sri...
Hadiri Seminar UI, Sri Gusni: Perempuan Bisa Memimpin lewat Keberanian ala Kartini
Operasi Senyap Penggemar...
Operasi Senyap Penggemar Everton Rusak Pesta Juara Liverpool
Berita Terkini
Harga Emas Hari Ini...
Harga Emas Hari Ini Masih di Bawah Rp2 Juta per Gram, Saatnya Beli?
24 menit yang lalu
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
53 menit yang lalu
Regenerasi Petani Kementan...
Regenerasi Petani Kementan Dipuji IFAD, Siap Ditularkan ke Negara Lain
1 jam yang lalu
Menteri Luar Negeri...
Menteri Luar Negeri China Sebut Tarif AS Tindakan Egois yang Ekstrem
1 jam yang lalu
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
2 jam yang lalu
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
11 jam yang lalu
Infografis
Kehebatan Jet Tempur...
Kehebatan Jet Tempur F/A-18 Hornet, Unggul dalam Berbagai Misi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved