Resmikan Taman Anabul, Komitmen Lippo Cikarang Cosmopolis Hadirkan Fasilitas Lengkap

Minggu, 23 Februari 2025 - 17:17 WIB
loading...
Resmikan Taman Anabul,...
Lippo Cikarang meresmikan Taman Anabul, taman bermain khusus untuk hewan peliharaan, Sabtu (22/2/2025). Ini komitmen Lippo Cikarang menghadirkan fasilitas bertaraf internasional. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
BEKASI - PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) terus berkomitmen menghadirkan fasilitas bertaraf internasional di kawasan tersebut. Salah satunya dengan peresmian Taman Anabul, taman bermain khusus untuk hewan peliharaan,
Sabtu (22/2/2025).

Peresmian dihadiri komunitas pecinta anjing, warga Cikarang, serta para pemilik hewan peliharaan dengan membawa anabul mereka. Taman Anabul ini hadir sebagai wujud nyata Lippo Cikarang Cosmopolis dalam menciptakan lingkungan yang ramah bagi hewan peliharaan sekaligus mendukung tumbuhnya komunitas pecinta hewan.

Taman Anabul ini menyediakan ruang terbuka hijau yang didedikasikan untuk anjing dan kucing. Lengkap dengan fasilitas yang mendukung interaksi positif antara hewan dan penghuninya.

"Kami berharap Taman Anabul bisa menjadi contoh bagaimana ruang publik dapat dikembangkan untuk mendukung kesejahteraan hewan peliharaan, sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Melalui taman ini, kami juga ingin mengedukasi Masyarakat mengenai pentingnya perawatan dan kesejahteraan hewan peliharaan," kata Presiden Direktur LPCK Gita Irmasari.

Taman Anabul dirancang sebagai tempat yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi hewan peliharaan serta pemiliknya. Fasilitas yang tersedia antara lain area bermain untuk anabul, jalur pejalan kaki, tempat duduk pemilik anabul dan area hijau yang luas. Taman ini juga menjadi pusat interaksi dan edukasi bagi pecinta hewan.

Peresmian Taman Anabul dimeriahkan dengan berbagai kegiatan. seperti vaksinasi hewan gratis, bazaar produk hewan peliharaan, serta sesi edukasi mengenai perawatan hewan yang dipandu drh Talitha Khairunisa dari Vet Patrol Petshop & Clinic.

Gita menambahkan, kehadiran Taman Anabul diharapkan menjadi jawaban kebutuhan ruang publik yang ramah bagi hewan peliharaan, sehingga hubungan antara manusia dan hewan dapat terjalin semakin harmonis. ”Kami mengundang seluruh masyarakat untuk mengunjungi dan memanfaatkan fasilitas ini dengan penuh tanggung jawab,” jelasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
Tangerang Populer Pencari...
Tangerang Populer Pencari Hunian, LPKR Tawarkan Produk Baru di Park Serpong
OXO Group Indonesia...
OXO Group Indonesia Luncurkan The Pavilions, Angkat Konsep Wellness Living
Investasi di Tangerang...
Investasi di Tangerang Meningkat, LPKR Luncurkan Produk Hunian dan Komersial
LPCK Tempatkan Keberlanjutan...
LPCK Tempatkan Keberlanjutan Jadi Pijakan Strategis Dukung Pertumbuhan Bisnis
Pembangunan Perumahan...
Pembangunan Perumahan di RI Disebut Tak Sinkron dengan Layanan Transportasi
Mudik Bawa Hewan Peliharaan...
Mudik Bawa Hewan Peliharaan dengan KAI Logistik, Ini Syarat dan Tarifnya
Rekomendasi
Arne Slot Cetak Sejarah,...
Arne Slot Cetak Sejarah, Bawa Liverpool Juara di Musim Debut
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
6 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
6 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
6 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
8 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
8 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
8 jam yang lalu
Infografis
6 Taman di Jakarta Buka...
6 Taman di Jakarta Buka 24 Jam, Dapat Ciptakan Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved