Presiden Jokowi Dorong Penggunaan Produk Dalam Negeri
loading...
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. Dalam sambutannya, Jokowi mengajak masyarakat untuk mendukung produk buatan Indonesia di tengah upaya melawan pandemi Covid-19 agar ekonomi nasional bangkit.
"Kita berupaya keras agar pandemi ini segera berlalu, kita harus saling menjaga, mendukung dan membantu,dalam kondisi seperti ini harus mampu bertumpu pada kekuatan sendiri berdiri diatas kaki sendiri. Serta harus mampu menyelesaikan masalah dan tantangan sendiri tantangan bidang kesehatan maupun tantangan di bidang sosial ekonomi," kata Jokowi di Jakarta, Kamis (15/5/2020).
(Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Masyarakat Jangan Putus Asa Hadapi Covid-19)
Dia melanjutkan, masyarakat diminta untuk tetap belanja di usaha mikro seperti toko-toko kelontong yang dikelola masyarakat kecil. Jokowi menegaskan, kepedulian bisa ditunjukkan dengan membantu tetangga yang tengah kesulitan, dengan berbelanja di usaha kecil, mikro, ultramikro, dan membeli produk-produk yang dihasilkan mereka.
"Saya yakin dengan kepedulian bersama, saya optimistis semua kesulitan ini bisa kita lewati," tegasnya.
Presiden juga menekankan bahwa produk dalam negeri harus menjadi kebanggaan dan menumbuhkan kepercayaan diri sebagai sebuah bangsa bangsa yang besar, bangsa yang bangga terhadap hasil karya bangsanya sendiri, dan bangsa yang bangga pada kreativitas dan inovasinya.
"Karya-karya semua anak bangsa ini harus kita apresiasi, harus kita hargai harus kita dukung, harus kita beri ruang seluas-luasnya harus kita manfaatkan dan kita gunakan untuk keselamatan dan untuk kemajuan bangsa dan negara kita," tandasnya.
"Kita berupaya keras agar pandemi ini segera berlalu, kita harus saling menjaga, mendukung dan membantu,dalam kondisi seperti ini harus mampu bertumpu pada kekuatan sendiri berdiri diatas kaki sendiri. Serta harus mampu menyelesaikan masalah dan tantangan sendiri tantangan bidang kesehatan maupun tantangan di bidang sosial ekonomi," kata Jokowi di Jakarta, Kamis (15/5/2020).
(Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Masyarakat Jangan Putus Asa Hadapi Covid-19)
Dia melanjutkan, masyarakat diminta untuk tetap belanja di usaha mikro seperti toko-toko kelontong yang dikelola masyarakat kecil. Jokowi menegaskan, kepedulian bisa ditunjukkan dengan membantu tetangga yang tengah kesulitan, dengan berbelanja di usaha kecil, mikro, ultramikro, dan membeli produk-produk yang dihasilkan mereka.
"Saya yakin dengan kepedulian bersama, saya optimistis semua kesulitan ini bisa kita lewati," tegasnya.
Presiden juga menekankan bahwa produk dalam negeri harus menjadi kebanggaan dan menumbuhkan kepercayaan diri sebagai sebuah bangsa bangsa yang besar, bangsa yang bangga terhadap hasil karya bangsanya sendiri, dan bangsa yang bangga pada kreativitas dan inovasinya.
"Karya-karya semua anak bangsa ini harus kita apresiasi, harus kita hargai harus kita dukung, harus kita beri ruang seluas-luasnya harus kita manfaatkan dan kita gunakan untuk keselamatan dan untuk kemajuan bangsa dan negara kita," tandasnya.
(fai)