JNE Tebar Hadiah di JLC Lucky Draw

Senin, 11 Januari 2021 - 17:28 WIB
loading...
JNE Tebar Hadiah di...
Ilustrasi JNE. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Semangat Connecting Happiness yang selalu diusung oleh JNE hingga di usia 30 tahun ini, memberikan berbagai makna dalam setiap langkah maupun strategi untuk terus berbagi kebahagiaan khususnya kepada pelanggan. Hal ini diwujudkan dalam berbagai program apresiasi, salah satunya melalui JNE Loyalty Card (JLC). JLC merupakan sebuah wadah bagi pelanggan loyal JNE, di mana di dalamnya disediakan berbagai kemudahan dan benefit dari setiap transaksi yang dilakukan oleh pelanggan.

Sejak diluncurkan pada tahun 2009, JLC telah memiliki lebih dari 280 ribu member hingga saat ini dan menggelar berbagai program, antara lain: penukaran poin dengan beragam hadiah menarik, seperti exclusive trip, gadget, voucher belanja, tiket nonton, peralatan rumah tangga, dan lain-lain. Selain itu sejak diluncurkan pada tanggal 23 November 2020 lalu, JLC menyediakan penukaran poin dengan e-voucher ongkir. Hal ini bertujuan semakin memudahkan member JLC untuk melakukan transaksi pengiriman tanpa harus memikirkan biaya ongkos kirim. Hanya dengan menukarkan 200 poin member akan mendapatkan e-voucher ongkir sebesar Rp 100.000, 100 poin mendapatkan ongkir Rp 50.000 dan dengan menukar 40 poin akan mendapatkan ongkir Rp 20.000.



JLC juga mengusung program lucky draw yang di selenggarakan dari tahun 2017 lalu. Hanya dengan menukarkan 10 poin JLC dengan satu kupon undian lucky draw di periode penukaran dari 1 s/d 30 November 2020, member mendapatkan kesempatan meraih berbagai macam hadiah fantastis seperti 1 buah Logam Mulia @50 Gram, 1 unit Motor Honda PCX, 2 buah Ipad Pro, 3 buah Handphone Realmi X2 Pro, 3 buah Logam Mulia @5 Gram dan 90 Voucher Belanja senilai @Rp. 500.000. Setelah periode program lucky draw berakhir maka pada tanggal 1 Desember 2020 poin akan kembali 0.

"Kami terus melakukan pengembangan terhadap JLC, antara lain: perubahan dari kartu fisik menjadi kartu elektronik, kemudahan dalam proses registrasi, kemudahan proses penukaran poin, kemudahan transaksi dengan menggunakan JLC di hampir seluruh titik layanan JNE, dan kerjasama dengan partner strategis untuk penyediaan berbagai hadiah menarik untuk member. Seluruhnya bertujuan agar para member mendapatkan manfaat dan keuntungan sesuai dengan harapan serta kebutuhan mereka," VP of Marketing JNE Eri Palgunadi, melalui keterangan resminya, di Jakarta, Senin (11/1/2020).



Pelaksanaan pengundian JLC Lucky Draw sudah dilakukan pada 23 Desember yang lalu, program ini memberikan banyak kesempatan kepada seluruh member JLC untuk meraih ratusan hadiah menarik. Yusup Rahmat, adalah salah satu member JLC yang beruntung mendapatkan Emas 50 gram. Pemilik toko online baju anak-anak serta dewasa @tokomilkan ini, mulai mempercayakan kirimannya dengan JNE sejak awal mulai merintis bisnisnya di tahun 2011 dan menjadi member JLC dari tahun 2018 lalu.

Bagi Yusup dengan bergabung menjadi member JLC ini sangat menguntungkan, setiap melakukan transaksi kiriman ke JNE, poin langsung di dapat dan dikumpulkan untuk ditukarkan sesuai dengan hadiah- hadiah menarik. “Banyak keuntungan serta manfaat sejak saya bergabung menjadi member JLC, semua kebutuhan pokok untuk dirumah dapat terpenuhi, hanya menukarkan poin JLC dengan voucher belanja”, Ujar Yusup.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2592 seconds (0.1#10.140)