Peduli Bencana Sumedang, Pegadaian Bantu Sembako dan Perlengkapan Ibadah

Senin, 18 Januari 2021 - 22:51 WIB
loading...
Peduli Bencana Sumedang,...
PT Pegadaian (Persero) menunjukkan kepedulian sosial kepada korban banjir dan tanah longsor di kecamatan Cimanggung, kabupaten Sumedang dengan menyerahkan bantuan berupa sembako dan perlengkapan ibadah. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Pegadaian (Persero) menunjukkan kepedulian sosial kepada korban banjir dan tanah longsor di kecamatan Cimanggung, kabupaten Sumedang dengan menyerahkan bantuan berupa sembako dan perlengkapan ibadah. Bantuan ini diserahkan oleh Wartono Deputi Bisnis Area Priangan Timur (Tasikmalaya) Kanwil X Bandung didampingi Pemimpin Cabang Tanjungsari dan Pemimpin Cabang Pegadaian Syariah Padasuka.



Bantuan diterima oleh Camat Cimanggung, Dikdik Syeh Rizki mewakili korban. Atas nama warga Cimanggung, Dikdik menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Pegadaian yang telah meringankan beban masyarakat terdampak bencana.

“Kami atas nama warga menyampaikan terima kasih kepada Pegadaian atas respon yang diberikan untuk meringankan beban masyarakat. Bantuan yang diberikan oleh Pegadaian ini sangat membantu kami menghadapi musibah di tengah Pandemi Covid-19," ucap Dikdik.

Sementara itu Deputi Bisnis PT Pegadaian (Persero) Area Priangan Timur (Tasikmalaya) Kanwil X Bandung, Wartono menyatakan, empati dan ikut berduka cita atas musibah yang dihadapi masyarakat. Ia berharap masyarakat dapat menghadapi musibah dengan tabah dan penuh kesabaran.

“Kami yakin musibah ini tidak mudah untuk dihadapi. Kami juga percaya bahwa bantuan yang kami berikan tidak mampu memulihkan dampak yang timbul namun demikian kami berharap bantuan yang kami berikan dapat sedikit membantu mengurangi beban masyarakat," ungkapnya.



PT Pegadaian (Persero) terus berkomitmen untuk membantu masyarakat melalui program CSR Pegadaian Peduli yang terdiri dari program yang bersifat pro Planet, pro People, dan pro Profit. Program-program yang dibuat ditujukan untuk peningkatan kelestarian lingkungan, kualitas masyarakat dan peningkatan ekonomi yang bermuara pada kesjahteraan masyarakat.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Peduli Kesejahteraan...
Peduli Kesejahteraan Masyarakat, Pegadaian Impact Festival Hadir di Cimahi dan Banyuwangi
The Gade Creative Lounge...
The Gade Creative Lounge Hadir di Universitas Mulawarman Untuk Mencetak Generasi Emas
Pegadaian Resmi Jadi...
Pegadaian Resmi Jadi Sponsor Utama Pegadaian Liga 2 Musim 2023/2024
Pegadaian Bersama PKN...
Pegadaian Bersama PKN Stan Jalin Kerja Sama di Bidang Pendidikan dan Pendampingan Ekonomi
Mudik Gratis, Aman dan...
Mudik Gratis, Aman dan Nyaman Bersama Pegadaian
Pegadaian Buka Lowongan...
Pegadaian Buka Lowongan Kerja Nih, Usia 40 Tahun Masih Bisa Daftar
Anti-Ribet, PT Pegadaian...
Anti-Ribet, PT Pegadaian Hadirkan Fitur Baru pada Gadai Elektronik
Gelar Bazar Emas, Pegadaian...
Gelar Bazar Emas, Pegadaian Dorong Minat Masyarakat Berinvestasi
Asabri-Pegadaian Kolaborasi...
Asabri-Pegadaian Kolaborasi Beri Nilai Tambah bagi Peserta
Rekomendasi
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
Menag Nasaruddin Terima...
Menag Nasaruddin Terima Undangan Jadi Pembicara Kunci di Vatikan 3 Jam sebelum Paus Fransiskus Wafat
10 Artis Indonesia yang...
10 Artis Indonesia yang Pernah Bertemu Paus Fransiskus, Lyodra Tampil di Misa Akbar
Berita Terkini
Emas Terus Cetak Rekor,...
Emas Terus Cetak Rekor, Saham ANTM Diprediksi Bisa Sentuh Rp2.500
15 menit yang lalu
AS dan Greenland Menyimpan...
AS dan Greenland Menyimpan Harta Karun Logam Tanah Jarang Terbesar, Segini Depositnya
20 menit yang lalu
Contact Center Perusahaan...
Contact Center Perusahaan Penyedia Outsourching Beri Solusi SDM Terbaik
28 menit yang lalu
Waroeng Tani, Bukti...
Waroeng Tani, Bukti Nyata Manfaat Pendanaan BRI untuk Bisnis hingga Lintas Generasi
1 jam yang lalu
100 Tahun Jaringan KRL,...
100 Tahun Jaringan KRL, KAI Akhirnya Pakai Kereta Buatan Dalam Negeri
2 jam yang lalu
SIG Dorong Pertanian...
SIG Dorong Pertanian Berkelanjutan untuk Ketahanan Pangan
3 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved