Sepekan, Aliran Modal Asing Masuk Rp6,49 Triliun

Sabtu, 23 Januari 2021 - 16:30 WIB
loading...
Sepekan, Aliran Modal Asing Masuk Rp6,49 Triliun
Ilustrasi. FOTO/Yorri Farli
A A A
JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mencatat dana-dana asing kembali membanjiri pasar keuangan domestik selama sepekan. Direktur Eksekutif Bank Indonesia Erwin Haryono mengatakan berdasarkan data transaksi pada 18-21 Januari 2021, dana-dana dari investor asing (nonresiden) di pasar keuangan domestik mengalir (beli neto/capital inflow) sebanyak Rp6,49 triliun.



Mengalirnya modal asing ke pasar keuangan domestik ditopang oleh derasnya pembelian di pasar Surat Berharga Negara (SBN), dengan catatan inflow sebesar Rp5,81 triliun. Sementara dana asing di pasar saham juga tercatat masuk pasar domestik sebanyak Rp0,68 triliun.

"Dengan demikian, dana-dana asing yang masuk ke pasar keuangan Indonesia sejak 1-21 Januari 2021 (year to date) mencapai sebesar Rp16,0 triliun," kata Erwin dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Sabtu (23/1/2021).



Saat ini, premi risiko atau credit default swap (CDS) Indonesia lima tahun turun di 71,33 bps per 21 Januari 2021 dari 73,14 bps per 15 Desember 2020. CDS merupakan indikator untuk mengetahui risiko berinvestasi di SBN. Adapun, BI akan terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah dan otoritas terkait untuk memonitor secara cermat dinamika penyebaran covid-19 dan dampaknya terhadap perekonomian Indonesia dari waktu ke waktu.

"Termasuk melakukan langkah-langkah koordinasi kebijakan lanjutan yang perlu ditempuh untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan, serta menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap baik dan berdaya tahan," tandasnya.
(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1766 seconds (0.1#10.140)