Penutupan Perdagangan Hari Ini, IHSG Kehilangan 21,13 Poin di Akhir Sesi

Selasa, 13 April 2021 - 15:35 WIB
loading...
Penutupan Perdagangan...
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona merah pada sesi terakhir perdagangan hari ini. IHSG ditutup turun 21,13 poin atau 0,36%. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona merah pada sesi terakhir perdagangan hari ini. IHSG ditutup turun 21,13 poin atau 0,36% ke 5.927.

Pada penutupan perdagangan , Selasa (13/4/2021) terdapat 175 saham menguat, 313 saham melemah dan 153 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp9,3 triliun dari 16,6 miliar lembar saham yang diperdagangkan.



Indeks LQ45 turun 1,12 poin atau 0,13% ke 881,68, indeks JII turun 1,03 poin atau 0,17% ke 587,91, indeks IDX30 naik 0,038 poin atau 0,00081% ke 469,51 dan indeks MNC36 turun 1,74 poin atau 0,58% ke 300,13.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA) naik Rp26 atau 20,97% ke Rp150, saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) naik Rp230 atau 10,80 persen ke Rp2.360 dan saham PT Bank Net Indonesia Syariah Tbk (BANK) naik Rp310 atau 10,13% ke Rp3.370.



Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk (PNBS) turun Rp9 atau atau 6,87% ke Rp122, saham PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) turun Rp210 atau 6,75% ke Rp2.900 dan saham PT MD Pictures Tbk (FILM) turun Rp40 atau 6,67% ke Rp560.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1725 seconds (0.1#10.140)