Harga Minyak Mentah Tembus Rekor Baru, Brent Sentuh USD82,77

Rabu, 06 Oktober 2021 - 10:35 WIB
loading...
Harga Minyak Mentah...
Harga minyak mentah dunia terus melonjak dan menembus rekor baru pada perdagangan Rabu (6/10/2021). Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Harga minyak mentah dunia terus melonjak dan menembus rekor barunya pada perdagangan hari ini, Rabu (6/10/2021). Kekhawatiran global tentang pasokan energi yang ketat terutama minyak mentah, gas alam, dan batu bara masih menjadi penggerak pasar komoditas.

Minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) berjangka menguat (0,03%) di USD78,95 pada pukul 09:25 WIB. Rentang harga tertinggi yang mampu diraih WTI berada di USD79,17. Adapun penguatan WTI mendekati level tertingginya sejak 2014.

Selanjutnya minyak mentah Brent berjangka sempat menembus level tertingginya sejak 2018. Brent terpantau mampu melesat hingga USD82,77 sebelum akhirnya mengalami koreksi (-0,15%) di USD82,59. Namun, pergerakan Brent membentuk tren penguatan di atas USD80.

"Harga minyak mentah memperpanjang kenaikannya karena investor khawatir mengenai ketatnya pasar akibat kriris energi yang meningkatkan permintaan," kata ANZ dalam sebuah catatan, dilansir Reuters, Rabu (6/10/2021).



Pada Senin (4/10/2021) lalu, OPEC dan sekutunya setuju untuk mempertahankan kesepakatan Juli mereka dengan meningkatkan produksi sebesar 400.000 barel per hari setiap bulan hingga setidaknya April 2022. Hal ini dilakukan untuk mengisi kekurangan produksi yang diperkirakan mencapai 5,8 juta barel per hari sejak pandemi Covid-19.

"Peningkatan dari OPEC dan sekutunya jauh di bawah ekspektasi pasar mengingat krisis energi di seluruh dunia. Tidak mengherankan, ada spekulasi bahwa OPEC akan dipaksa untuk bergerak jika permintaan terus melonjak sebelum pertemuan selanjutnya," lanjut catatan itu.

Pada akhir bulan lalu, Joint Technical Committee OPEC+ mengatakan pihaknya memperkirakan defisit pasokan 1,1 juta bph pada tahun ini dapat berubah menjadi surplus 1,4 juta bph pada tahun depan.

Seperti diketahui, harga minyak mentah telah melonjak lebih dari 50% tahun ini, yang membuat tekanan inflasi semakin dikhawatirkan oleh negara-negara konsumen terbesar seperti Amerika Serikat (AS) dan India.



Kendati sudah ada kesepakatan peningkatan produksi, OPEC+ masih menyimpan kekhawatiran bahwa gelombang Covid-19 keempat dapat menekan pemulihan permintaan.

Menilik pasokan AS baru-baru ini, American Petroleum Institute melaporkan peningkatan stok minyak menjadi 951.000 barel dalam sepekan terakhir hingga 1 Oktober 2021.

Laporan yang diumumkan Selasa (5/10/2021) lalu itu juga mencatat bahwa persediaan bensin dan sejumlah bahan bakar lainnya juga ikut meningkat.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1845 seconds (0.1#10.140)