AIAPedia: Mengenal Lebih Jauh Penyakit Kritis dari Hospital Playlist

Jum'at, 05 November 2021 - 18:00 WIB
loading...
A A A
Peran dan Manfaat Asuransi Kesehatan
Serial drama Hospital Playlist juga membagikan cerita tentang proses panjang penanganan medis terhadap penyakit kritis dengan berbagai adegan rutinitas yang biasa terjadi di rumah sakit. Tidak terlepas juga cerita menyentuh tentang keluarga yang harus menerima kondisi penyakit kritis, termasuk berhadapan dengan situasi finansial yang mempengaruhinya.

Kondisi finansial menjadi salah satu kunci saat nasabah berhadapan langsung dengan kondisi penyakit kritis. Untuk melindungi keadaan finansial nasabah dengan jaminan biaya rumah sakit dan pengobatan jika sakit atau mengalami kecelakaan, peran asuransi dapat menjadi pertimbangan penting. Dalam asuransi, ada tiga unsur yang menjadi pedoman utama mekanisme pengurangan risiko tertanggung, yaitu premi, polis asuransi, dan klaim.

Dalam pedoman utama tersebut dijelaskan secara lengkap hal apa saja yang menjadi kewajiban nasabah serta segala ketentuan yang menjamin apa saja kerugian yang ditanggung pihak asuransi, hingga bagaimana proses pengajuan untuk permintaan penggantian dari kerugian yang dialami.

Sebelum nasabah mengajukan klaim, nasabah perlu memeriksa kembali apakah risiko yang diasuransikan sudah tercantum dalam polis atau tidak. Dalam hal ini, perlu diketahui oleh nasabah apakah penyakit kritis atau layanan bedah/ operasi sudah termasuk dalam polis.

Seperti halnya penyelesaian konflik yang dikemas hangat dan menyentuh dalam drama Hospital Playlist, kehadiran asuransi diharapkan dapat membantu nasabah tetap tenang saat menghadapi situasi yang tidak diinginkan. Mari kita jaga kesehatan serta kehangatan keluarga dengan mempersiapkan perlindungan asuransi untuk hal yang tidak terduga agar kita dapat menjalani hidup dengan rasa tenang. CM
(ars)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1625 seconds (0.1#10.140)