Rupiah Loyo di Rp14.279 per Dolar AS, Investor Cermati Langkah The Fed
loading...
A
A
A
JAKARTA - Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) melemah pada Kamis pagi (25/11/2021). Menilik pasar spot Bloomberg hingga pukul 09:11 WIB, mata uang Garuda turun 14 poin atau -0,10% di harga Rp14.279 per Dolar AS.
Selain Rupiah, sejumlah mata uang negara Asia terlihat bergerak variatif terhadap USD, ketika indeks Dolar AS tertekan -0,11% berada di level USD96,76. Yen Jepang naik 0,02% di 115,38, Baht Thailand menguat paling tinggi sebesar 0,31% di 33.255, dan Peso Filipina tertekan -0,21% di 50,508.
Sementara itu Won Korea Selatan melemah -0,09% di 1.189,84, Ringgit Malaysia tertekan -0,25% di 4,2195. Dolar Singapura anjlok -0,03% di 1,3685, dan Dolar Taiwan unggul tipis 0,01% di 27.795. Sedangkan yang juga mengalami penguatan yakni Yuan China naik 0,06% di 6,3881 dan Dolar Hong Kong 0,02% di 7,7967.
Meskipun terkoreksi pagi ini, Dolar AS masih berada di level tertingginya terhadap sejumlah mata uang lainnya setelah Gubernur Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell dipilih kembali untuk masa jabatan kedua. Hal ini memperkuat asumsi pada suku bunga AS yang lebih tinggi.
Direktur TRFX Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, saat ini investor masih mencermati langkah Federal Reserve terkait kabar pengetatan kebijakan moneter.
"Investor mengharapkan Pemimpin Federal Reserve AS yang baru dinominasikan Jerome Powell akan mempercepat pengetatan moneter, termasuk pengurangan aset dan kenaikan suku bunga, untuk mengekang inflasi yang terus meningkat," katanya melalui riset, Rabu (24/11).
Sampai saat ini, pasar mata uang sebagian besar didorong oleh persepsi di mana bank sentral global dimungkinkan bakal mengurangi stimulus untuk masa pandemi dan mulai menaikkan suku bunga.
"Nominasi Powell untuk masa jabatan kedua akan membuat investor nyaman dengan harga pasar saat ini," kata analis di Westpac dalam sebuah catatan. "Setidaknya tiga pejabat Fed sekarang secara terbuka juga membahas percepatan tapering," lanjutnya.
Di samping itu, langkah-langkah pembatasan mobilitas di Eropa akibat lonjakan angka Covid-19 juga masih menjadi tantangan bagi pasar di masa depan.
Selain Rupiah, sejumlah mata uang negara Asia terlihat bergerak variatif terhadap USD, ketika indeks Dolar AS tertekan -0,11% berada di level USD96,76. Yen Jepang naik 0,02% di 115,38, Baht Thailand menguat paling tinggi sebesar 0,31% di 33.255, dan Peso Filipina tertekan -0,21% di 50,508.
Sementara itu Won Korea Selatan melemah -0,09% di 1.189,84, Ringgit Malaysia tertekan -0,25% di 4,2195. Dolar Singapura anjlok -0,03% di 1,3685, dan Dolar Taiwan unggul tipis 0,01% di 27.795. Sedangkan yang juga mengalami penguatan yakni Yuan China naik 0,06% di 6,3881 dan Dolar Hong Kong 0,02% di 7,7967.
Meskipun terkoreksi pagi ini, Dolar AS masih berada di level tertingginya terhadap sejumlah mata uang lainnya setelah Gubernur Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell dipilih kembali untuk masa jabatan kedua. Hal ini memperkuat asumsi pada suku bunga AS yang lebih tinggi.
Direktur TRFX Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, saat ini investor masih mencermati langkah Federal Reserve terkait kabar pengetatan kebijakan moneter.
"Investor mengharapkan Pemimpin Federal Reserve AS yang baru dinominasikan Jerome Powell akan mempercepat pengetatan moneter, termasuk pengurangan aset dan kenaikan suku bunga, untuk mengekang inflasi yang terus meningkat," katanya melalui riset, Rabu (24/11).
Sampai saat ini, pasar mata uang sebagian besar didorong oleh persepsi di mana bank sentral global dimungkinkan bakal mengurangi stimulus untuk masa pandemi dan mulai menaikkan suku bunga.
"Nominasi Powell untuk masa jabatan kedua akan membuat investor nyaman dengan harga pasar saat ini," kata analis di Westpac dalam sebuah catatan. "Setidaknya tiga pejabat Fed sekarang secara terbuka juga membahas percepatan tapering," lanjutnya.
Di samping itu, langkah-langkah pembatasan mobilitas di Eropa akibat lonjakan angka Covid-19 juga masih menjadi tantangan bagi pasar di masa depan.
(ind)