Produksi beras Sumut surplus 213.636 ton

Kamis, 30 Agustus 2012 - 10:46 WIB
Produksi beras Sumut surplus 213.636 ton
Produksi beras Sumut surplus 213.636 ton
A A A
Sindonews.com – Produksi beras di Sumatera Utara (Sumut) diperkirakan surplus sekitar 213.636 ton. Angka itu berdasarkan pada angka ramalan (ARAM) I 2012 bahwa produksi beras Sumut sebesar 2.067.347 ton dan kebutuhan masyarakat hanya 1.853.711 ton.

“Produksi padi di Sumut terus naik dan itu menggembirakan karena bisa menekan impor menyusul terus naiknya kebutuhan beras,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Suharno, kemarin. Suharno mengatakan, produksi padi ARAM I 2012 meningkat dibandingkan angka tetap (ATAP) 2011 atau mencapai 3.633.298 ton gabah kering giling (GKG). Produksi padi yang meningkat di ARAM I 2012 itu dipicu luas panen dan produktivitas yang naik dibandingkan ATAP 2011.

Luas panen di ARAM I 2012 seluas 761.034 hektare,naik dibandingkan ATAP 2011 yang masih 757.547 hektare.Sementara, produktivitas juga naik menjadi 47,74 kwintal per hektare dari tahun 2011 yang 47,62 kwintal per hektare. Adapun Kepala Sub Bidang Program Dinas Pertanian (Distan) Sumut Lusiantini mengungkapkan, Distan Sumut berupaya mencapai target produksi padi tahun ini sebesar 3.765.745 ton GKG, setelah pada angka ramalan I terealisasi sebanyak 3.633.298 ton.

“Memang hingga ARAM I 2012, target luas tanam,panen, produktivitas,danproduksipadi belum tercapai sepanjang 2012. Oleh karena itu,Dinas Pertanian terus berupaya menjaga dan meningkatkannya,” ucap dia. Lusi menambahkan,Pemerintah Provinsi Sumut menargetkan luas tanam padi 830.033 hektare dengan luas panen 785.350 hektare dan produktivitas 47,95 kwintal per hektare, sehingga produksi bisa sebanyak 3.765.745 ton GKG.

Humas Badan Urusan Logistik Sumut Rusli mengungkapkan Bulog belum mampu menyerap beras petani dalam jumlah yang besar.Pada Juli 2012,pembelian beras lokal hanya mencapai 5.371 ton.Nilai ini,lebih kecil dibanding penyerapan beras dari Jawa Tengah dan Sulawesi Selatan sebesar 13.000 ton.
(and)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5765 seconds (0.1#10.140)