Realisasi investasi triwulan III capai Rp100,5 T

Rabu, 23 Oktober 2013 - 13:32 WIB
Realisasi investasi triwulan III capai Rp100,5 T
Realisasi investasi triwulan III capai Rp100,5 T
A A A
Sindonews.com - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi pada triwulan III/2013 sebesar Rp100,5 triliun.

Kepala BKPM Mahendra Siregar menyebut realisasi sebesar ini adalah pertama kalinya dalam satu kuartal realisasi investasi dapat melewati angka Rp100 triliun.

"Ini untuk pertama kalinya dalam sejarah realisasi satu triwulan melampaui angka tersebut," ujar Mahendra di Gedung BKPM, Jakarta, Rabu (23/10/2013).

Dibandingkan kuartal II/2013, ada kenaikan tipis dalam realisasi investasi sebesar 0,7 persen atau kenaikan USD800 ribu pada triwulan III. "Sedangkan secara year on year ada peningatan 22,9 persen atau Rp81,8 triliun," lanjut Mahendra.

Hal menarik lainnya yang disampaikan Mahendra adalah rasio Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang terus meningkat semenjak 2010.

"Triwulan I/2010 PMDN Rp6,7 triliun sedangkan Penanaman Modal Asing (PMA) Rp35,4 triliun. Triwulan III/2013 perbandingannya meningkat, PMDN Rp33,5 triliun dan PMA-nya Rp67 triliun," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5909 seconds (0.1#10.140)