Pandemi Mereda, CSR Perusahaan Didominasi Bansos

Sabtu, 16 Juli 2022 - 20:32 WIB
loading...
Pandemi Mereda, CSR...
Terjadi pergeseran pola CSR setelah pandemi. Foto/Freepik.com
A A A
JAKARTA - Aktivitas corporate social responsibility ( CSR ) tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat atau lingkungan. Lebih dari itu, tanggung jawab tersebut merupakan sebuah bentuk timbal balik yang dibutuhkan oleh perusahaan itu sendiri.



Dengan memberikan dampak positif kepada masyarakat, lingkungan, dan stakeholder, akan menciptakan sustainability atau keberlanjutan perusahaan dalam jangka panjang, yang tentunya memiliki nilai lain dari keuntungan atau profitabilitas.

Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID memaparkan, setiap tahunnya INFOBRAND.ID dan TRAS N CO Indonesia mengamati banyak perusahaan baik skala besar hingga perusahaan kecil, dan menengah, turut andil dalam melakukan kegiatan CSR dengan harapan dapat memberikan dampak keberlanjutan bagi perusahaan.

Menurut Susilowati Ningsih, aksi korporasi tersebut tentunya akan membawa pengaruh positif bagi reputasi dan penilaian masyarakat serta stakeholder terhadap perusahaan secara umum. Persepsi masyarakat terhadap kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan atau brand tentunya akan membangun ikatan yang lebih kuat antara perusahaan, pelanggan, dan masyarakat.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap kegiatan CSR perusahaan, INFOBRAND.ID bekerja sama dengan TRAS N CO Indonesia menyelenggarakan TOP Corporate Social Responsibility of The Year 2022, apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang berhasil menerapkan program CSR di Indonesia berdasarkan tiga parameter CSR Concept, CSR Impact, dan CSR Donation Value.

“Penghargaan yang diterima perusahaan diharapkan dapat mendorong citra positif dan reputasi perusahaan,” ujar Susilowati Ningsih, Jumat (15/7/2022).

Pandemi Mereda, CSR Perusahaan Didominasi Bansos


Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia mengungkapkan, TOP Corporate Social Responsibility of The Year 2022 ditentukan berdasarkan penilaian Top CSR Index yang dilakukan pada bulan Maret – Mei 2022, terhadap lebih dari 300 perusahaan di Indonesia.

Ada temuan menarik dari penyelenggaraan dua tahun terakhir. Pada tahun 2021, dari total 100 perusahaan pemenang Top Corporate Social Responsibility of The Year 2021, ada 6 fokus kegiatan CSR yang dilakukan oleh perusahaan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1836 seconds (0.1#10.140)