Aktivitas Outdoor dan Wisata Petualangan Menggeliat, 45.000 Pengunjung Serbu Indofest
loading...
A
A
A
JAKARTA - Mobilitas masyarakat yang berangsur normal seiring melandainya kasus Covid-19 membuat industri MICE (Meeting, Incentive, Conference, Exhibition) kembali menggeliat. Beragam event dan pameran dagang pun sukses digelar di Ibu Kota dan menyedot ribuan pengunjung.
Salah satunya Indofest 2022 yang digelar selama empat hari pada 1-4 September di Jakarta Convention Center (JCC). Puluhan ribu pengunjung asal Jakarta hingga luar pulau Jawa bahkan dari negeri tetangga turut hadir.
Panitia mencatat, total pengunjung hampir mendekati 45.000 orang, tepatnya sebanyak 44.951 pengunjung yang hadir di event ‘lebarannya anak outdoor’ itu.
CEO COS Event Disyon Toba mengatakan, pihaknya telah memprediksi pengunjung bakal ramai karena selama dua tahun ini ajang ditunda lantaran pandemi. Sehingga, kehadiran Indofest tahun ini mengobati rindu dan memacu antusiasme para pencinta aktivitas outdoor dan juga wisata petualangan.
“Kita sangat puas, ini menjadi bahan bakar lagi buat kami lantaran dua tahun ini Indofest tidak digelar. Artinya bahwa outdoor ini masih mendapat perhatian dan juga tempat di hati masyarakat Indonesia sendiri dengan sambutan yang sangat meriah,” kata dia dalam keterangannya, Selasa (6/9/2022).
Untuk tahun depan, pihaknya bersemangat untuk menggelar ajang serupa yang lebih baik lagi serta menghadirkan keseruan dan pengalaman baru lainnya.
“Hal yang perlu dievaluasi adalah terkait luas venue pameran yang harus diperluas lagi, lantaran antusiasme pengunjung yang datang cukup membuat Hall B Padat meskipun masih dalam keadaan PPKM level 1,” tuturnya.
Disyon berharap pihaknya dapat menggelar Indofest 2022 semakin besar, semakin banyak yang ikut berpartisipasi dan makin banyak masyarakat komunitas dan stakeholder outdoor yang datang dan semakin banyak kreativitas dan inovasi yang dikembangkan.
“Sehingga produk Indonesia dapat dikenal baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Serta semakin banyak lagi olahraga yang ikut berpartisipasi bukan hanya outdoor saja seperti sepeda, rafting, trekking dan lainnya,” ucapnya.
Salah satunya Indofest 2022 yang digelar selama empat hari pada 1-4 September di Jakarta Convention Center (JCC). Puluhan ribu pengunjung asal Jakarta hingga luar pulau Jawa bahkan dari negeri tetangga turut hadir.
Panitia mencatat, total pengunjung hampir mendekati 45.000 orang, tepatnya sebanyak 44.951 pengunjung yang hadir di event ‘lebarannya anak outdoor’ itu.
CEO COS Event Disyon Toba mengatakan, pihaknya telah memprediksi pengunjung bakal ramai karena selama dua tahun ini ajang ditunda lantaran pandemi. Sehingga, kehadiran Indofest tahun ini mengobati rindu dan memacu antusiasme para pencinta aktivitas outdoor dan juga wisata petualangan.
“Kita sangat puas, ini menjadi bahan bakar lagi buat kami lantaran dua tahun ini Indofest tidak digelar. Artinya bahwa outdoor ini masih mendapat perhatian dan juga tempat di hati masyarakat Indonesia sendiri dengan sambutan yang sangat meriah,” kata dia dalam keterangannya, Selasa (6/9/2022).
Untuk tahun depan, pihaknya bersemangat untuk menggelar ajang serupa yang lebih baik lagi serta menghadirkan keseruan dan pengalaman baru lainnya.
“Hal yang perlu dievaluasi adalah terkait luas venue pameran yang harus diperluas lagi, lantaran antusiasme pengunjung yang datang cukup membuat Hall B Padat meskipun masih dalam keadaan PPKM level 1,” tuturnya.
Disyon berharap pihaknya dapat menggelar Indofest 2022 semakin besar, semakin banyak yang ikut berpartisipasi dan makin banyak masyarakat komunitas dan stakeholder outdoor yang datang dan semakin banyak kreativitas dan inovasi yang dikembangkan.
“Sehingga produk Indonesia dapat dikenal baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Serta semakin banyak lagi olahraga yang ikut berpartisipasi bukan hanya outdoor saja seperti sepeda, rafting, trekking dan lainnya,” ucapnya.