Harga BBM Naik, Pengusaha Logistik Belum Kompak Naikkan Tarif

Minggu, 11 September 2022 - 21:29 WIB
loading...
Harga BBM Naik, Pengusaha...
Kendaraan niaga truk melintas di jalan tol. Foto/Dok SINDOnews/Astra Bonardo
A A A
JAKARTA - Sehubungan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi sejak awal bulan ini, kalangan pengusaha logistik tidak serta merta kompak menaikkan tarif.

Salah satu kalangan pengusaha yang belum melakukan penyesuaian tarif adalah Asosiasi Logistik Indonesia (ALI). Ketua Umum ALI Mahendra Rianto mengatakan, pihaknya saat ini belum menentukan adanya kenaikan tarif.

Para pelaku di organisasi juga masih menghitung berapa dampak yang akan ditimbulkan dari adanya kenaikan harga BBM tersebut.



Selain itu, pihaknya juga akan menghitung dampak naiknya harga suku cadang kendaraan truk dan sektor lainnya yang akan memperngaruhi biaya pengiriman logistik.

"Kita masih menunggu dan menghitung berapa kira-kira dampak yang akan timbul kepada chain dan logistics cost secara keseluruhannya dalam satu bulan setelah adanya kenaikan," ujarnya kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Minggu (11/9/2022).

Sementara itu, Ikatan Pengusaha Cargo Nusantara (IPCN) menyatakan akan menaikkan minimal 20% ongkos pengiriman menyusul adanya kenaikan harga BBM.



Ketua IPCN Beni Syarifudin menjelaskan bahwa kenaikan 20% masih dalam batas aman terhadap pengiriman cargo dan pelanggan.

"Kenaikan BBM membuat kami juga harus menyesuaikan kebijakan baru kepada pelanggan, sehingga kami membuat rencana kenaikan cost ongkos kirim sebesar minimal 20%," ungkapnya dalam keterangan tertulis, dikutip Minggu (11/9).



Beni menyadari bahwa dengan kenaikan tarif 20% terhadap ongkos pengiriman akan berakibat pada UMKM khususnya petani dan pengrajin sebagai pelanggan utama cargo logistic IPCN.

Lebih lanjut, pihak IPCN memprediksi bakal ada penurunan permintaan dari pelanggan sebanyak 30-40%akibat adanya kenaikan tarif yang akan dilakukan IPCN.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pajak Beli BBM di Jakarta...
Pajak Beli BBM di Jakarta Jadi 5%, Awas! Polusi Udara Meningkat
Pemprov DKI Potong Pajak...
Pemprov DKI Potong Pajak Pembelian BBM 5%, Harga Bensin Bisa Turun?
Kurangi Emisi Karbon,...
Kurangi Emisi Karbon, KAI Logistik Dorong Layanan Angkutan Barang via Kereta
Sah! Beli BBM di Jakarta...
Sah! Beli BBM di Jakarta Kena Pajak 5%, Kendaraan Umum 2%
Satgas Ramadan dan Idul...
Satgas Ramadan dan Idul Fitri Pertamina Sukses Mitigasi Lonjakan Permintaan BBM dan LPG
Praktisi Energi: Skema...
Praktisi Energi: Skema Blending BBM Legal dan Sudah Sesuai Aturan
ICP Maret 2025 Melorot,...
ICP Maret 2025 Melorot, Harga BBM Subsidi Berpeluang Turun?
Pengamat Energi: Blending...
Pengamat Energi: Blending BBM Sepenuhnya Legal dan Sesuai SNI
Asosiasi Logistik Buka-bukaan...
Asosiasi Logistik Buka-bukaan Soal Efek Penghapusan Kuota Impor dan Pelonggaran TKDN
Rekomendasi
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
Berita Terkini
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
20 menit yang lalu
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
40 menit yang lalu
Bill Gates: Profesi...
Bill Gates: Profesi Guru dan Dokter Akan Punah 10 Tahun Lagi
1 jam yang lalu
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
8 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
8 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
8 jam yang lalu
Infografis
Tarif Tol Dalam Kota...
Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Naik Mulai 22 September 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved