Kisah Bagaimana Kekayaan Qatar Menyentuh Jutaan Kehidupan di Inggris

Selasa, 29 November 2022 - 09:29 WIB
loading...
Kisah Bagaimana Kekayaan...
Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 tengah menjadi sorotan, tapi ternyata yang tidak banyak diketahui bahwa Qatar dan Inggris mempunyai hubungan erat yang menyentuh kehidupan jutaan orang. Foto/Dok
A A A
LONDON - Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 tengah menjadi sorotan usai diterpa kritik soal hak-hak asasi manusia yang di dalamnya mencakup pekerja migran. Namun tahukah kamu? ternyata Qatar dan Inggris mempunyai hubungan erat yang menyentuh kehidupan jutaan orang.



Meski nilai-nilai kedua negara bertolak belakang, tapi inti dari hubungan itu adalah gas. Qatar adalah negara kecil seukuran Yorkshire tetapi memiliki salah satu cadangan alam terbesar di planet ini dan Inggris merupakan pelanggan utamanya.

Sekitar setengah dari gas Inggris diimpor dan sekitar setengahnya datang melalui pipa dari Norwegia. Tetapi Qatar berada di urutan kedua dalam daftar yang memasok sekitar 9% dari impor energi Inggris.

Secara teori, angka tersebut setara jumlah yang dibutuhkan untuk memberi daya pada sekitar satu juta rumah di Inggris. Dalam waktu kurang dari 20 tahun, Qatar telah menjadi bagian penting dari transisi energi Inggris.

Seperti dilansir BBC, Inggris dan Qatar memiliki sedikit hubungan historis dimana yang terakhir telah menyalurkan kekayaan berbasis gas ke dalam lanskap perusahaan dan properti Inggris. Emir Qatar menjadi salah satu dari sedikit pemimpin Teluk yang menghadiri pemakaman Ratu Elizabeth II.



Sebelumnya Pangeran Charles yang saat ini menjadi Raja disebut-sebut menerima sumbangan untuk yayasan amalnya senilai lebih dari 2 juta pounds. Ia kabarnya menerimanya dalam sebuah koper berisi uang tunai senilai 1 juta euro atau Rp15,6 miliar dari seorang sheikh Qatar.

Sangat tidak biasa, angkatan udara negara Inggris juga telah membentuk dua skuadron gabungan - salah satunya berpatroli di langit di atas venue Piala Dunia. Lalu pada bulan September, Qatar mengambil alih kepemilikan 24 jet tempur yang dibangun di Lancashire, bagian dari kesepakatan 5 miliar pounds dengan sistem BAE.

Pemerintah Qatar juga memutar sebagian uang tunainya dengan berinvestasi di Inggris. Meski bukan salah satu investor terbesar , tetapi kepemilikannya dipilih secara strategis untuk memaksimalkan profil dan pengaruh. Mereka adalah salah satu dari selusin pemilik properti terbesar di Inggris.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1681 seconds (0.1#10.140)