Mengupas 2 Jurus GOTO Mengejar Profit di Tengah Kejatuhan Sahamnya

Sabtu, 10 Desember 2022 - 11:48 WIB
loading...
Mengupas 2 Jurus GOTO...
Berbagai insiatif dan inovasi dilakukan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dalam rangka menjaga kepercayaan investor di tengah kejatuhan sahamnya. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Berbagai insiatif dan inovasi dilakukan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dalam rangka menjaga kepercayaan investor. Realisasi aksi percepatan menuju profitabilitas adalah salah satu cara untuk segera memberikan nilai tambah kepada para pemegang saham .



Direktur Utama GoTo , Andre Soelistyo menyampaikan, Perseroan sedang terus mengakselerasi langkahnya mencapai profitabilitas. Pencapaian sebagaimana tercermin dalam kinerja pada triwulan ketiga 2022 semakin menegaskan komitmen tersebut.

”Capaian kinerja yang kami bukukan selama kuartal ketiga 2022 semakin menegaskan komitmen Perseroan untuk mengakselerasi langkahnya mencapai profitabilitas,” kata Andre dalam materi Public Expose Insidentil.

Terdapat dua prioritas utama GoTo dalam mengejar percepatan profitabilitas dimaksud. Pertama, pertumbuhan yang berkualitas tinggi melalui inovasi produk yang semakin memperdalam sinergi ekosistem khususnya bagi konsumen setia. Kedua, pengelolaan beban operasional Perseroan secara disiplin di semua lini usaha.

Dari sisi inovasi, kehadiran sejumlah produk dan layanan baru seperti GoTo Plus dan perluasan penggunaan GoPayCoins sebagai penghargaan loyalitas di seluruh ekosistem GoTo menjadi salah satu wujud strategi ini.

”Perseroan dapat mendorong monetisasi yang semakin baik dan semakin meningkatkan kesetiaan para pengguna dalam ekosistem GoTo,” ungkapnya.



Selain itu juga ada layanan GoPayLater Cicil, GoFood Hemat, dan GoTransit bekerjasama dengan Kereta Commuter Indonesia (KCI). Sedangkan dari sisi pengelolaan beban operasional, manajemen GoTo berkomitmen melanjutkan tren positif melalui pertumbuhan bisnis yang berkualitas dan efisiensi yang berkesinambungan.

”Perseroan telah mencatatkan peningkatan signifikan pada margin kontribusi dan EBITDA grup yang disesuaikan, khususnya dengan segmen On-Demand Services yang telah mencapai margin kontribusi positif pada September 2022, lebih cepat dari perkiraan,” ujar Direktur GoTo, Jacky Lo.

Hal tersebut dicapai, kata Jacky, karena pertumbuhan yang baik pada bisnis Perseroan serta fokus yang konsisten pada optimalisasi beban operasional GoTo.

Presiden Grup GoTo, Patrick Cao, saat public expose menyampaikan, hal yang sama. Seluruh inisiatif dan inovasi Perseroan dilakukan untuk menjaga kepercayaan para investor sehingga selanjutnya bisa memberikan nilai tambah kepada para pemangku kepentingan secara jangka panjang dan berkelanjutan.

Adapun kondisi harga saham saat ini yang sedang dalam tren turun merupakan bagian dari mekanisme pasar di luar dari kontrol manajemen GoTo.

”Perseroan akan terus fokus untuk mendorong pertumbuhan bisnis secara berkelanjutan, melalui produk dan layanan berkualitas, meningkatkan engagement dari quality users, serta melakukan kegiatan bisnis secara lebih efisien, untuk mempercepat langkah kami menuju profitabilitas,” tegasnya.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1847 seconds (0.1#10.140)