Awas! Rupiah Bisa Makin Ambruk Usai The Fed Kembali Kerek Suku Bunga

Minggu, 18 Desember 2022 - 11:50 WIB
loading...
Awas! Rupiah Bisa Makin...
The Fed atau bank sentral Amerika Serikat kembali menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin, berikut dampaknya terhadap efeknya ke Indonesia. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Federal Reserve ( The Fed ) atau bank sentral Amerika Serikat telah resmi menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin untuk berada di level 4,25%-4,5% beberapa waktu lalu. Lantas, bagaimana dampaknya terhadap Kterhadap pasar modal di Indonesia.



Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih mengatakan, lonjakan suku bunga di Amerika Serikat dapat mendongkrak nilai mata uang dolar (USD). Investor akan beranjak ke aset safe haven seperti dolar sebagai lindung nilai investasi mereka.

Permintaan yang tinggi terhadap dolar, akan menekan kurs lain sehingga membebani perusahaan tercatat yang memiliki basis perdagangan impor.

"Kenaikan itu memicu depresiasi nilai tukar rupiah, juga berdampak pada imported inflation, sehingga emiten yang menggunakan bahan baku impor akan tertekan terhadap selisih kurs," kata Ratih dalam riset yang diterima MNC Portal Indonesia, dikutip Minggu (18/12/2022).



Lebih jauh, Ratih juga mencermati perusahaan tercatat yang memiliki surat utang skala internasional / global bond. Menurutnya, kurs dolar yang besar dapat membebani ongkos pembayaran mereka.

"Mereka akan memiliki forex losses yang semakin besar dan akan menyebabkan profitabilitas menurun," terangnya.

Bagi Ratih, pelaku pasar modal RI perlu mewaspadai potensi captal outflow di pasar keuangan seperti saham dan obligasi menyusul suku bunga AS yang mendekati 5%.

Menilik data perdagangan sepekan, terjadi aksi jual investor asing di bursa saham mencapai Rp3,72 triliun (all-market). Sedangkan di pasar SBN terdapat aksi beli Rp2,89 triliun per 15 Desember 2022. Adapun nilai tukar rupiah terhadap dolar berada di level Rp15.598 pada akhir pekan ini.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Promo Liberalisasi Perdagangan,...
Promo Liberalisasi Perdagangan, Bos Bank Sentral China Blak-blakan Soal Ancaman Tarif AS
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
Masih Ada Ruang Penurunan...
Masih Ada Ruang Penurunan BI Rate, Ekonom: Asal Rupiah Jauh di Bawah Rp17.000
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Rekomendasi
Hadiri Seminar UI, Sri...
Hadiri Seminar UI, Sri Gusni: Perempuan Bisa Memimpin lewat Keberanian ala Kartini
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
Berita Terkini
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
5 menit yang lalu
Pertagas Jalin Kerja...
Pertagas Jalin Kerja Sama Pembangunan Infrastruktur Gas ke Polytama
13 menit yang lalu
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
34 menit yang lalu
Andalan Masyarakat,...
Andalan Masyarakat, Super App BRImo Dipakai 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun
1 jam yang lalu
Promo Liberalisasi Perdagangan,...
Promo Liberalisasi Perdagangan, Bos Bank Sentral China Blak-blakan Soal Ancaman Tarif AS
1 jam yang lalu
Harga Emas Hari Ini...
Harga Emas Hari Ini Masih di Bawah Rp2 Juta per Gram, Saatnya Beli?
2 jam yang lalu
Infografis
Cocok Dinikmati usai...
Cocok Dinikmati usai Pemilu, Berikut Makanan yang Bisa Atasi Stres
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved