Nasdaq Naik di Atas 5.000 Didukung Saham Teknologi

Selasa, 03 Maret 2015 - 08:51 WIB
Nasdaq Naik di Atas 5.000 Didukung Saham Teknologi
Nasdaq Naik di Atas 5.000 Didukung Saham Teknologi
A A A
NEW YORK - Indeks Nasdaq pada perdagangan Senin waktu setempat ditutup di atas level 5.000 untuk kali pertama sejak 2000 didukung saham teknologi. Sedangkan indeks S&P 500 dan Dow mencapai rekor setelah data menunjukkan percepatan ekonomi.

Kenaikan indeks Nasdaq merupakan kali ketiganya indeks ini berakhir di atas 5.000, terakhir kali dicetak pada 10 Maret 2000.

"Laba bersih dan pendapatan yang mendorong posisi Nasdaq sekarang," kata Managing Director di Evercore ISI Douglas Depietro seperti dilansir dari Reuters, Selasa (3/3/2015).

Adapun pendorong terbesar kenaikan adalah saham Google Inc (GOOG.O), NXP Semiconductors NV (NXPI.O), Intel Corp (INTC.O) dan Cisco Systems Inc (CSCO.O ) setelah berita dua transaksi besar.

Saham NXP naik 17,3% menjadi USD99,56 setelah sepakat membeli Freescale Semiconductor Ltd (FSL.N) untuk menciptakan perusahaan bernilai lebih dari USD40 miliar. Saham Freescale naik 11,8% menjadi USD40,36.

Menurut Depietro, untuk sisa minggu ini kemungkinan akan ada sedikit jeda karena menunggu data ekonomi yang akan dirilis pada Jumat.

"Karena itu dapat memberikan indikasi mengenai apa yang akan dilakukan Fed terkait suku bunga," ujarnya.

Belanja konsumen AS turun untuk bulan kedua di Januari seiring susutnya harga bahan bakar, sehingga meredam inflasi. Sementara pendapatan pribadi di bawah proyeksi, hanya naik 0,3%.

Dow Jones Industrial Average ditutup naik 155,93 poin atau 0,86% ke 18.288,63; indeks S&P 500 naik 12,89 poin atau 0,61% ke 2.117,39; dan indeks Nasdaq bertambah 44,57 poin atau 0,9% ke 5.008,10.

Sebanyak 6,43 miliar lembar saham ditransaksikan di bursa AS, naik dibandingkan rata0rata lima sesi terakhir sebanyak 6,3 miliar lembar saham.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6843 seconds (0.1#10.140)