Hipmi Jaya: Masalah Ekonomi Tantangan Pengusaha

Rabu, 01 Juli 2015 - 23:15 WIB
Hipmi Jaya: Masalah Ekonomi Tantangan Pengusaha
Hipmi Jaya: Masalah Ekonomi Tantangan Pengusaha
A A A
JAKARTA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) memandang situasi ekonomi yang saat ini tengah melambat menjadi tantangan tersendiri. Mereka berharap dapat memberikan kontribusi bagi negara.

Ketum BPD Hipmi Jaya, Ersandria Rendrata menuturkan, tantangan pengusaha dan perekonomian nasional saat ini semakin kompleks. Di sini, Hipmi Jaya harus sanggup memberikan kontribusi yang positif.

"Selama ini apa yang dilakukan Hipmi telah terbukti memiliki banyak hasil atau karya nyata dalam mendorong pembangunan ekonomi," ujarnya, dalam keterangan tertulis kepada Sindonews, Rabu (1/7/2015).

Terkait dengan momen Ramadan, Erisandria mengatakan, ini sebagai ajang bagi seluruh pengurus dan anggota BPD Hipmi Jaya untuk introspeksi diri, saling maaf-memaafkan dan bersatu kembali bergerak bersama mencapai tujuan BPD Hipmi Jaya yang diharapkan.

“Tidak ada lagi permusuhan dan saling menjatuhkan karena pada dasarnya kita adalah bernaung di bawah satu bendera BPD Hipmi Jaya,” terangnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1015 seconds (0.1#10.140)