HT: Banyak PHK, Pemerintah Harus Fokus Kembangkan UMKM

Minggu, 20 September 2015 - 08:42 WIB
HT: Banyak PHK, Pemerintah Harus Fokus Kembangkan UMKM
HT: Banyak PHK, Pemerintah Harus Fokus Kembangkan UMKM
A A A
JAKARTA - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mengemukakan, pemerintah harus memberikan perhatian besar dalam mengembangkan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Pemerintah jangan hanya fokus pada proyek besar, perlu ada program tepat sasaran untuk masyarakat ekonomi lemah.

Seperti diketahui, saat ini banyak pemutusan hubungan kerja (PHK) yang dilakukan perusahaan akibat melemahnya perekonomian dan tekanan dolar AS (USD) terhadap rupiah. Di tengah maraknya perusahaan yang gulung tukar, sektor UMKM dapat menjadi penopang perekonomian nasional, dan menjadi solusi dalam mengatasi pengangguran.

"Pemerintah jangan hanya fokus pada proyek besar, perlu ada program tepat sasaran untuk masyarakat ekonomi lemah. Pemerintah perlu fokus pengembangan UMKM di tengah banyaknya PHK dan home industri tutup," ujar HT, Minggu (20/9/2015).

Untuk itu, kata HT, pemerintah harus membuka akses modal usaha yang murah, memberikan pelatihan serta melindungi sektor UMKM dengan regulasi yang berpihak kepada mereka. "UMKM bisa maju cepat jika diberikan akses modal murah, pelatihan dan proteksi," jelasnya.

Selain UMKM, lanjut Ketua Umum Partai Perindo ini, pemerintah juga perlu fokus pengembangan pertanian yang kini semakin terpuruk.

"Pertanian bisa maju jika petani memiliki lahan sendiri, akses modal murah dan diberikan proteksi. Selain UMKM dan pertanian, kelompok nelayan dan buruh juga perlu dikembangkan agar menjadi produktif," tandas HT.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7508 seconds (0.1#10.140)