Pangkas Rantai Pasok, Jokowi Minta Bangun Kilang Tahun Ini

Senin, 29 Februari 2016 - 11:52 WIB
Pangkas Rantai Pasok,...
Pangkas Rantai Pasok, Jokowi Minta Bangun Kilang Tahun Ini
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, Indonesia harus memulai membangun dan mengembangkan kilang minyak mulai tahun ini. Hal ini guna memangkas rantai pasok pendistribusian bahan bakar minyak (BBM), serta agar pembelian minyak tidak perlu lewat trader lagi.

"Sudah berapa tahun kita tidak pernah berpikir membangun, membuat, dan memperbaiki kilang. Tahun ini harus sudah diputuskan kilang dibangun," katanya dalam acara Penandatanganan Kontrak Proyek Strategis Kementerian ESDM di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (29/2/2016).

‎Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mempersilakan negara manapun yang tertarik untuk membangun kilang di Indonesia. Bahkan dia mengklaim, beberapa negara telah menyatakan minatnya untuk membangun kilang di Tanah Air.

"Yang ngantre (bangun kilang) banyak. Tinggal diputuskan. Skemanya juga banyak, bisa entah perbaikan di Cilacap, Tuban, atau Bontang, tinggal memutuskan. Tahun ini semua harus diputuskan, karena bangun kilang tidak sebentar. Butuh empat sampai lima tahun," imbuh dia.

Dengan demikian, keinginan Indonesia untuk memangkas rantai pasok pendistribusian BBM dapat tercapai. "Rantai pasok jadi tidak terlalu panjang, tidak usah lewat trader lagi. Negara manapun silakan. Mau buat di Cilacap, Tuban, Bontang, Indonesia Timur, Indonesia Barat silakan. Karena kebutuhan kita banyak sekali," tandasnya.

Baca:

Harga Melorot, Jokowi Minta ESDM Borong Minyak untuk Stok
Jokowi Saksikan Penandatanganan Kontrak Energi Tahap III
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1692 seconds (0.1#10.140)