Bidik Mahasiswa, MNC Securities Buka Galeri Investasi di UPN

Senin, 11 April 2016 - 11:44 WIB
Bidik Mahasiswa, MNC Securities Buka Galeri Investasi di UPN
Bidik Mahasiswa, MNC Securities Buka Galeri Investasi di UPN
A A A
JAKARTA - MNC Securities resmi membuka galeri investasi pasar modal yang ke-11 di Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran hari ini. Direktur Utama MNC Securities Susy Meilina mengatakan, bagi mahasiswa yang ingin membuka akun rekening pasar modal tidak perlu mengeluarkan banyak uang, minimal Rp100 ribu sudah bisa jadi investor.

"Kalau adik mahasiswa sudah jadi investor, buka akun tidak mahal cuma Rp100 ribu, kalau jajan di kafe sudah habis itu," ujarnya di Gedung UPN Veteran, Jakarta, Senin (11/4/2016).

Lanjut dia pembukaan galeri investasi tersebut juga bertujuan untuk menanamkan kesadaran dan pemahaman berinvestasi bagi mahasiswa. "Galeri investasi ini seperti nanam benih-benih. Secara bisnis tidak masuk, namun setelah punya uang, mereka familiar sehingga tidak kagok lagi," katanya.

Menurutnya, jumlah transaksi dari mahasiswa yang berinvestasi di pasar saham tidak terlalu besar sehingga butuh keberadaan sekuritas lain untuk menggarap ribuan universitas di Tanah Air.

"Transaksi mahasiswa belum besar. Sekuritas belum banyak partisipasi, ajak sekuritas lain turun ke 3000-an universitas, semua kampus digarap, target kita 40 universitas tahun ini," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6022 seconds (0.1#10.140)