PT IBU Bantah Lakukan Penimbunan Beras

Selasa, 25 Juli 2017 - 17:20 WIB
PT IBU Bantah Lakukan...
PT IBU Bantah Lakukan Penimbunan Beras
A A A
JAKARTA - Juru Bicara PT Indo Beras Unggul (IBU) Jo Tjong Seng membantah perusahaan melakukan penimbunan hingga ribuan ton beras. Pihaknya, kata dia, hanya menyetok persediaan.

Jo menjelaskan, banyaknya jumlah beras yang distok ini dinilai perusahaan masih merupakan hal yang wajar. Adapun 1.161 ton tersebut untuk stok sepekan.

"Satgas Pangan segel 1.161 ton dengan garis polisi. Kami sampaikan 1.161 itu adalah stok bukan untuk penimbunan, stok untuk kebutuhan satu pekan ke depan. Hal umum, tak dilarang industri punya stok," ujarnya di Jakarta, Selasa (25/7/2017).

Menurut Jo, jumlah stok cukup banyak karena perusahaan menyalurkan beras ke banyak daerah di Tanah Air. Itupun dinilai sudah sesuai ketentuan pemerintah.

Baca Juga: Mentan Beberkan Bukti Kecurangan Produsen Beras Maknyuss
"Ketentuan stok ada, ketentuan kami pasarkan ke seluruh Indonesia. Masalah kuantitas stok yang di pabrik itu untuk kebutuhan satu pekan," katanya.

Dia juga membantah PT IBU telah membeli gabah petani di atas rata-rata yakni Rp4.900 per kg. PT IBU disebutkan Jo melakukan pembelian sesuai harga acuan.

"PT IBU beli gabah Rp4.900 per kg, harga tergolong tinggi itu ada harga acuan yang dikeluarkan dari harga pembelian oleh pemerintah, yang berarti harga pasar di bawah harga acuan pemerintah. Ini akan menjaga pendapatan petani," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0807 seconds (0.1#10.140)