Mendag Gagas Ritel Modern Suplai Warung dan Pedagang Tradisional

Selasa, 19 September 2017 - 21:37 WIB
Mendag Gagas Ritel Modern...
Mendag Gagas Ritel Modern Suplai Warung dan Pedagang Tradisional
A A A
TANGERANG - Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukito menggagas kemitraan antara ritel modern dengan warung atau pedagang tradisional. Menurutnya ritel modern bisa menyuplai barang dengan harga yang sama kepada pedagang tradisional.

"Kepada Hypermart untuk nanti bersama-sama dengan Aprindo (Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia) di bawah koordinasi Aprindo dan seluruh toko ritel modern untuk bisa menyalurkan barang-barang ke warung dan pedagang tradisional dengan harga yang sama," ujar Enggar kepada wartawan di Tangerang, Selasa (19/9/2017).

(Baca Juga: Cek Stabilitas Harga, Mendag Enggar Sambangi Logistik Lippo Group
Selain Hypermart, Ia menegaskan, untuk Indomaret sudah ada pertemuan dan tidak ketinggalan termasuk Alfamart. Bahkan, pihaknya langsung yang sudah melakukan pertemuan. Meski begitu ada satu hal yang perlu dibahas mengenai tradisi Hypermart. Semua yang bergerak dalam pasar ritel modern harus berkontribusi untuk bisa bersama-sama mari maju bersama dengan pedagang tradisional dan warung," tegasnya lagi.

Demi mewujudkan gagasan itu, Enggar mengutarakan, bakal secepatnya minta Aprindo untuk menyiapkan perangkat termasuk membuat aturannya. "Segera kita rumuskan. Termasuk minta Aprindo merumuskan. Dalam waktu sebulanlah," terang dia.

Adapun tujuan, dari rencana tersebut menurutnya supaya pembangunan yang berkeadilan dan merata dapat terwujud. Ia menambahkan bantuan yang dibutuhkan warung tradisional adalah mendapatkan akses barang dengan harga yang murah.

"Sekarang kalau warung itu, dia mau beli tentu karena belinya ketengan kan harganya mahal. Nanti kita minta Hypermart bantu karena Hypermart pada waktu ambil barang harganya pasti lebih murah. Karena belinya satu gudang. Nah itu dia ikut berbagilah kepada warung dengan pasar itu," pungkas dia
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8504 seconds (0.1#10.140)